Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seusai Mengalahkan PSM, Persija Dihadapkan Masalah Cedera Pemain

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 22 Juli 2019 | 21:30 WIB
Bek kiri Persija Jakarta, Rezaldi Hehanussa. (TWITTER.COM/PERSIJA_JKT)

SUPERBALL.ID - Pemain Persija Jakarta, Rezaldi Hehanussa, mendapat satu ketidakberuntungan ketika membela Persija Jakarta melawan PSM Makassar pada leg pertama final Piala Indonesia 2018.

Persija Jakarta bisa berbangga hati merenggut kemenangan dari tim tamu PSM Makassar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/7/2019).

Namun ada yang harus dikorbankan dalam laga sengit itu yaitu pemain belakang Persija, Rezaldi Hehanussa.

Baca Juga: Persib Bandung Kalahkan PSIS di Markasnya, Rene Mihelic Puas

Rezaldi Hehanussa dipercaya bermain sejak menit pertama untuk mengawal sisi kiri pertahanan Persija Jakarta.

Ia terlihat bermain cukup baik selama 45 menit babak pertama dengan sesekali membantu penyerangan Persija Jakarta.

Akan tetapi ketika babak pertama berakhir, Rezaldi Hehanussa berbicara dengan tim pelatih Persija Jakarta bahwa masih mengalami sakit pada bagian tumit kakinya.

Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos, pun langsung memutuskan untuk menarik Rezaldi Hehanussa dan memasukan Heri Susanto.

Baca Juga: Live Streaming Barito Putera Vs Persela pada Pekan Ke-10 Liga 1 2019

Heri Susanto langsung dipercaya mengawal sektor sayap Persija Jakarta.

Sementara Novri Setiawan bermain di sisi kiri pertahanan Persija Jakarta untuk menggantikan Rezaldi Hehanussa.

"Saya menarik Rezaldi Hehanussa karena dia mengatakan cederanya itu kambuh dan dia tidak sanggup lagi untuk melanjutkan pertandingan," kata Julio Banuelos.

Meskipun demikian, pelatih asal Spanyol itu tetap mengapresiasi penampilan Rezaldi Hehanussa.

Sebab, selama dipercaya bermain, pemain yang akrab disapa Bule itu menjalankan tugasnya dengan baik.

Sebelumnya, Rezaldi Hehanussa sudah absen lima bulan membela Persija Jakarta karena harus operasi pemotongan tulang tumbuh pada tumit kakinya.

Operasi itu dilakukan pada Februari lalu dan Rezaldi Hehanussa sebenarnya baru diproyeksi bermain pada Agustus 2019.

"Rezaldi Hehanussa merupakan pemain penting kami, tidak mungkin jika dia sakit lalu kami paksakan bermain," ucap Julio Banuelos.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P