Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Madura United optimistis meraih kemenangan atas PSIS Semarang pada laga pekan ke-16 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan Madura, Sabtu (24/8/2019).
Madura United baru saja ditinggal oleh pelatihnya, Dejan Antonic, setelah gagal membawa tim meraih kemenangan pada lima laga terakhir di Liga 1 2019.
Alhasil, posisi pelatih Dejan Antonic akhirnya digantikan oleh Rasiman.
Rasiman sebelumnya merupakan pelatih fisik dari Madura United, setelah Dejan Antonic mundur dari tim posisinya pun berubah.
Baca Juga: Jadi Pahlawan Kemenangan Bali United atas Madura United, Spaso Merendah
Menyambut laga melawan PSIS Semarang, Madura United tidak ingin kembali meraih hasil negatif.
Dikutip BolaSport.com dari laman Kompas, Sabtu (24/8/2019) meski sebelumnya meraih hasil kurang memuaskan, Madura United menatap laga melawan PSIS Semarang dengan rasa optimistis.
Sebagai pengganti Dejan Antonic, Rasiman ingin melanjutkan program-program dari pelatih selanjutnya.
"Kami harus menyikapi kondisi ini dengn sikap optimisme karena itu dasarnya. Kalau kami optimistis mudah-mudahan hari ini bisa," ujar Rasiman.