Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Streaming Bali United Vs Arema FC, Pekan 16 Liga 1 2019

By Lola June A Sinaga - Sabtu, 24 Agustus 2019 | 18:28 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Laga bigmatch lainnya yang tersaji di Pekan 16 Liga 1, Sabtu (24/8/2019), adalah Bali United Vs Arema.

Bali United menjamu Arema di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Pelatih Arema FC, Milomir Seslija menilai pertandingan kontra Bali United kali ini bisa menjadi pertandingan yang sangat seru sejak menit awal.

“Besok (hari ini) adalah pertandingan yang sangat ketat menurut saya. Banyak taktik yang akan digunakan. Saya yakin, tidak banyak pertandingan di liga sekarang seperti pertandingan kali ini,” ungkap Milo seperti dikutip SuperBall.id dari laman resmi Liga 1.

Milo juga terus mencoba memotivasi anak asuhnya agar bisa terus berada di jalur kemenangan.

Motivasi tinggi dimiliki Hamka Hamzah dkk meskipun tidak diperkuat Johan Ahmad Alfarizi dan Dedik Setiawan yang masih mengalami cedera, tetapi pelatih asal Bosnia tersebut tidak gentar.

Sebaliknya, dia justru termotivasi dan memiliki kepercayaan diri tinggi untuk bisa memenangkan pertandingan kali ini.

“Kami santai saja. Kami mencoba untuk mengalahkan mereka dikandang mereka sendiri. Ini adalah bentuk motivasi. Tapi kalau ingin memenangkan pertandingan, semua pemain harus berjuang,” ujarnya.

Mantan Pelatih Persiba Balikpapan dan Madura United tersebut menilai Ilija Spasojevic dan Stefano Lilipaly adalah pemain yang berbahaya.

“Fano (Lilipaly) atau Spaso sama berbahayanya. Tapi di Arema, kami punya Ricky Kayame dan Sylvano. Intinya, kami harus fokus. Jangan sampai membuat kesalahan sedikit saja karena bisa berbahaya,” tutupnya.