Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Simon McMenemy Pastikan Greg Tak Akan Dipanggil Lagi untuk Dua Laga Awal Kualifikasi PD 2022

By Muhammad Robbani - Minggu, 1 September 2019 | 18:59 WIB
Greg Nwokolo diadang Fachruddin Aryanto dalam latihan perdana timnas Indonesia di bawah asuhan Simon McMenemy di Stadion Madya, Jakarta, Kamis (7/3/2019). (instagram.com/pssi__fai/)

SUPERBALL.ID - Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, memberi penjelasan mengenai nasib Greg Nwokolo yang harus meninggalkan pemusatan latihan timnya lantaran cedera.

Greg Nwokolo mengalami cedera saat menjalani latihan bersama timnas Indonesia dan posisinya kini digantikan oleh Saddil Ramdani.

Dalam waktu dekat, timnas Indonesia akan memainkan dua laga kandang babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia kontra timnas Malaysia dan timnas Thailand.

Simon McMenemy memastikan Greg Nwokolo tak akan ambil bagian pada dua laga yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 5 dan 10 September 2019.

"Tidak akan dipanggil lagi, dia sudah pergi dari skuat," kata Simon McMenemy kepada wartawan, Sabtu (31/8/2019).

Baca Juga: Pengetahuan Saddil Tentang Malaysia Dibutuhkan Timnas Indonesia

"Ada Saddil, dan itu sudah 100 persen. Tak adil kalau (Greg) dipanggil lagi. Saya pikir lawan Thailand (Greg) juga tak ikut," ujarnya menambahkan.

Seandainya Greg sudah sembuh pun dia lebih ingin pemain naturalisasi dari Nigeria itu untuk fokus ke pemulihan.

Dengan begitu, tertutup sudah pintu pemain Madura United itu untuk kembali setidaknya pada dua laga awal timnas Indonesia.

"Seandainya sembuh pun harus fokus ke recovery dulu. Dia harus istirahat," tutur pelatih asal Skotlandia.

"Saya sudah bicara dengannya dan dia paham dengan situasi ini," ucapnya.