Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bagi Nazari, ini menjadi laga tandang pertamanya yang akan dijalani bersama Persib Bandung pada putaran kedua Liga 1 2019.
Dirinya sudah tampil debut bersama Persib Bandung saat timnya menang 1-0 atas PSS Sleman sebelum putaran pertama selesai bersama dua rekan asing barunya, Kevin van Kippersluis dan Nick Kuipers.
"Saya merasa sangat baik. Sudah lama tidak bermain dan saya menantikan pertandingan ini," ujar Omid Nazari.
Eks pemain Ceres Negros tersebut mengaku sangat merindukan atmosfer stadion yang akan terisi penuh oleh bobotoh sehingga dirinya meyakini pertandingan akan berlangsung seru dan sengit.
"Saya kira atmosfer di stadion juga sangat hebat. Ini tentunya akan menambah pertandingan semakin seru," kata Omid Nazari.