Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semen Padang Tak Mau Lengah Saat Hadapi Perseru Badak Lampung FC

By BolaSport - Selasa, 1 Oktober 2019 | 11:49 WIB
Asisten pelatih Semen Padang, Weliansyah. (ANTARA NEWS)

SUPERBALL.ID - Semen Padang terus memperbaiki lini depannya menjelang laga melawan Badak Lampung FC pada pekan ke-22 Liga 1 2019 di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Sabtu (5/10/2019).

Semen Padang akan bertindak sebagai tamu ketika menghadapi Badak Lampung FC akhir pekan nanti.

Berbagai kekurangan pun siap diperbaiki oleh Semen Padang demi meraih hasil maksimal dalam laga tandang ke markas Badak Lampung.

Masalah penyelesaian akhir menjadi fokus utama bagi Semen Padang sebelum menghadapi Badak Lampung FC.

Weliansyah, asisten pelatih Semen Padang, mengatakan evaluasi sudah mulai dilakukan selepas laga melawan Tira-Persikabo.

Baca Juga: Xandao Percaya Edson Tavares Bawa Persija Bangkit dari Keterpurukan

Semen Padang sukses menahan imbang Tira 1-1 ketika laga berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat (27/9/2019).

"Tim pelatih sudah melakukan evaluasi pertandingan melawan Tira-Persikabo kemarin. Kelemahan sudah kami analisis dan kami perbaiki jelang melawan Perseru Badak Lampung," ujar Weliansyah.

Dalam laga yang berakhir imbang tersebut, Semen Padang sebenarnya sempat unggul lebih dahulu di menit ke-24 melalui Vanderlei Francisco.