Pekan Ke-24 Liga 1 2019, Semen Padang Dibungkam Persipura di Kandang

By BolaSport - Kamis, 24 Oktober 2019 | 19:02 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID – Semen Padang kembali menelan kekalahan di kandang sendiri dan kali ini pada lanjutan Liga 1 2019 mereka dikalahkan tamunya, Persipura Jayapura, Kamis (24/10/2019) sore.

Semen Padang kalah dengan skor 1-2 dari Persipura Jayapura pada laga pekan ke-24 Liga 1 2019 yang dihelat di Stadion H Agus Salim, Kota Padang, Sumatera Barat.

Pada laga ini, Semen Padang unggul dulu melalui gol striker asingnya, Karl Marx Barthélémy.

Namun, Persipura memenangi laga dengan gol sumbangan dari Boaz Solossa dan Todd Rivaldo Ferre.

Anak asuh Eduardo Almeida ini mencetak gol pertama laga ini melalui Karl Marx Barthélémy pada menit ke-16.

Baca Juga: Gol dari Boaz Solossa Buat Persipura Sementara Tahan Semen Padang

Baca Juga: Nasib Yanto Basna Cs Bisa Diselamatkan Klub yang Diperkuat Igbonefo

Gol ini hasil umpan dari Dedi Hartono.

Keunggulan Semen Padang ini bertahan sampai jelang jeda.

Namun, Boaz Solossa sukses menyamakan skor menjadi 1-1 saat laga masuk menit ke-41.

Keadaan imbang ini selesai sampai peluit babak pertama dibunyikan wasit.

Masuk babak kedua, kedua tim kembali bermain terbuka.

Namun Persipura yang sukses mencetak gol pada menit ke-78.

Baca Juga: Babak Kedua Tempo Meninggi, Bhayangkara FC dan Persib Berbagi Poin

Gol kedua skuad Mutiara Hitam dicetak oleh Todd Rivaldo Ferre.

Kemenangan ini membuat Persipura makin aman di posisi empat besar Liga 1 2019 dengan nilai 37 dari 22 laga.

Sedangkan Semen Padang kembali menghuni posisi 17 atau zona merah dengan 22 poin dan sudah memainkan 24 pertandingan.

Baca Juga: Hancur di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Myanmar Gerak Cepat Ganti Pelatih

Susunan Pemain

Semen Padang: 12-Teja Paku Alam; 15-Leo Guntara/Mariando Uropmabin (84’), 27-D. Gusmawan, 44-Saeful Anwar, 55-Muhammad Rifki; 87-Flavio Beck Junior, 10-Dedi Hartono/Boas Atuturi (79’), 19-Manda Cingi; 88-Irsyad Maulana/Vendry Mofu (63’), 99-Vanderlei, 9-Karl Marx Barthélémy

Pelatih: Eduardo Almeida

Persipura: 27-Dede Sulaiman; 21-Yustinus Pae, 4-Ricardp Salampessy, 3-André Ribeiro, 82-Valentino Telaubun; 13-Ian Kabes/Ronaldo Mesido (89’), 10-Ibrahim Conteh, 32-Muhammad Tahir; 33-Gunansar Mandowen/Titus Bonai (65’), 46-Todd Rivaldo Ferre, 86-Boaz Solossa/Imanuel Wanggai (84’)

Pelatih: Jacksen F Tiago

Baca Juga: Liga Anak Jakarta Kembali Bergulir dan Indra Sjafri Beri Motivasi