Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Madura United dan Tira Persikabo Masih Bermain Imbang di Babak Pertama

By BolaSport - Rabu, 30 Oktober 2019 | 19:26 WIB
Ilustrasi Liga 1 (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Kedua kesebelasan masih mencari momentumnya untuk bisa membuka keunggulan.

Baca Juga: Gelandang Chelsea Kirim Kode Hengkang, Juventus dan Real Madrid Siaga

Namun sayangnya memasuki menit ke-25, kedua tim belum mampu merobek gawang lawannya.

Buruknya koordinasi serta finishing kedua kesebelasan jadi faktor penghambat berubahnya papan skor Stadion Gelora Bangkalan.

Memasuki menit ke-30, tuan rumah Madura United, tampil lebih mendominasi tim tamu.

Meski tertekan, Tira-Persikabo juga mampu sesekali keluar memberikan tekanan lewat serangan balik mereka.

Baca Juga: MotoGP Australia 2019, Momen Marc Marquez Temukan Rival Baru

Pertandingan sempat lama terhenti akibat adanya benturan yang melibatkan kiper Tira-Persikabo, Angga Saputro dengan Ante Bakmaz.

Sayangnya, usai pertandingan kembali dilanjutkan, kedua tim gagal memanfaatkan waktu yang ada untuk membuka keran gol.

Sehingga, skor 0-0 bertahan hingga babak pertama selesai.