Persib Jamu Arema FC, Robert Mendeteksi Sosok Berbahaya yang Perlu Diwaspadai

By Aulli Reza Atmam - Selasa, 12 November 2019 | 10:23 WIB
Robert Rene Alberts menyiapkan skuat Persib Bandung untuk Liga 1 2019. (SIMAMAUNG.COM)

SUPERBALL.ID - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sudah mendeteksi siapa pemain Arema FC yang perlu diwaspadai kala kedua tim berhadapan sore ini.

Persib Bandung akan menghadapi Arema FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (12/11/2019).

Di laga nanti, Arema FC dipastikan tidak bisa memainkan delapan pemainnnya, yaitu Hamka Hamzah, Agil Munawar, Dedik Setiawan, Sylvano Comvalius, Dendi Santoso, Hendro Siswanto, M Rafli, dan Hanif Sjahbandi.

Meski demikian, kekuatan Arema FC yang tak lengkap itu tidak membuat Persib terlena.

Sebaliknya, kubu Persib justru menyadari Arema FC masih punya pemain yang patut diwaspadai.

Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 2019, Persija Jakarta Tempel Ketat Persebaya

 

Hal itu disampaikan oleh Robert Rene Alberts selaku pelatih Persib yang menyebut Makan Konate sebagai nama pemain Arema FC yang dimaksud.

Di mata Robert, Konate merupakan pemain yang unggul dari segi mobilitas dan mampu bermain bersih.

PSSI.ORG
Gelandang Arema FC, Makan Konate memberikan komentar setelah pertandingan timnya melawan Persebaya Surabaya pada leg pertama final Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Selasa (9/4/2019).