Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Tekad Andrea Dovizioso Gagalkan Tripel Crown Honda di Valencia
"Saat ini saya sudah kantongi tiga nama pemain," ucap pria asal Sumatera Barat itu.
Lebih lanjut Indra Sjafri meminta dukungan penuh kepada masyarakat Indonesia agar timnya bisa mendapatkan medali emas di SEA Games 2019.
Terakhir kali Indonesia mendapatkan medali emas lewat cabang sepak bola terjadi pada 1991.
Baca Juga: Hong Kong Open 2019 - Calon Lawan Anthony Sebut Ini Final Terpenting
Indra Sjafri percaya anak-anak asuhnya bisa menunjukan kualitas demi memenuhi target dari PSSI tersebut.
Salah satu buktinya ketika Indra Sjafri membawa timnas U-22 Indonesia juara Piala AFF U-22 2019.
"Dulu juga setelah beberapa tahun tidak pernah juara Piala AFF U-22, dan akhirnya kami juara," kata Indra Sjafri.
Baca Juga: Johann Zarco Pilih Turun ke Moto2 daripada Pindah ke Reale Avintia
"Semoga Tuhan sayang ke saya dan kami bisa buat sejarah baru."
"Doa dengan tulus masyarakat percayakan ke kami dan kami akan berjuang dengan doa," ujar eks pelatih Bali United itu.