Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, alias Iwan Bule punya dua permintaan khusus kepada kepada Shin Tae-yong yang baru saja diresmikan sebagai pelatih timnas Indonesia.
Iwan Bule meminta Shin Tae-yong berkeliling Indonesia untuk memantau langsung pemain-pemain terbaik Tanah Air.
Tugas itu nantinya akan dilakukan Shin Tae-yong dengan didampingi pengurus PSSI.
"Saya perintahkan demikian dia harus keliling Indonesia, mungkin nanti bergantian," kata Mochamad Iriawan kepada wartawan.
"Bergantian dengan antara saya dan Exco yang mendamping. Saya harus tahu alasan dia memilih pemain itu," ujarnya menambahkan.
Baca Juga: Lama Menganggur, Shin Tae-yong Sempat Gelisah Menerima Tawaran PSSI
Selain berkeliling alias blusukan, Iwan Bule juga meminta kepada Shin Tae-yong untuk 'ngantor' di Kantor PSSI, Jakarta.
Hal itu penting dilakukan untuk membahas setiap keputusan yang diambil sang pelatih asal Korea Selatan.
"Kami akan lakukan yang terbaik untuk persiapan dia, termasuk kedisiplinan dia," tuturnya.
"Ada pelatih yang dulu maunya di Bali melulu, kalau dia (Shin Tae-yong) nanti saya suruh ngantor," ucapnya.