Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBAL.ID - Makan Konate menyatakan kesiapannya saat harus bertemu Arema FC walaupun saat ini berseragam Persebaya Surabaya.
Makan Konate yang sudah resmi berseragam Persebaya Surabaya bertekad menunjukkan sikap profesional.
Makan Konate sebelumnya merupakan gelandang andalan Arema FC di Liga 1 2019.
Namun pada akhirnya sang pemain hijrah ke tim rival yaitu Persebaya Surabayamusim ini.
Makan Konate mendapat kontrak dari manajemen Persebaya Surabaya selama satu musim kompetisi.
Menjelang dimulainya kompetisi Liga 1 2020, Persebaya Surabaya dan Arema FC sama-sama akan mengikuti turnamen pramusim Piala Gubernur Jatim 2020.
Baca Juga: Makan Konate Puji Skuad Persebaya, Sebut David da Silva Secara Khusus
Akan tetapi, kedua klub berada dalam grup yang berbeda di mana Arema FC berada di Grup B dan akan bermain di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.
Adapun Persebaya Surabaya berada pada Grup A bersama Madura United, Persik Kediri dan Bhayangkara FC.
Khusus dari Grup A, mereka akan bermain di Stadion Gelora Bangkalan, Madura.