Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Melatih Sabah FA merupakan pengalaman pertama Kurniawan menjabat menjadi pelatih kepala di klub profesional.
Sebelumnya, Kurniawan adalah asisten pelatih timnas Indonesia dan timnas U-23 Indonesia sejak 2018.
Kurniawan pun menyambut laga timnya kontra Arema FC dengan antusias.
Baca Juga: Ada Misi Besar di Balik Pertaruhan Aji Santoso Mainkan Pemain Muda
"Ini bagus sekali untuk kami. Tentu ini sangat bermanfaat," kata Kurniawan Dwi Yulianto seperti dilansir Kompas.com
"Kami akan menghadapi tim kuat yang didukung oleh banyak suporter," ujar Kurniawan Dwi Yulianto.
Di mata pria asal Magelang itu, turnamen Piala Gubernur Jatim 2020 memberi sejumlah manfaat bagi Sabah FA.
"Dengan adanya turnamen ini kami bisa melihat sejauh mana tim kami berkembang. Kami bisa menentukan komposisi pemain yang ideal untuk kompetisi sepak bola di Malaysia," ucap Kurniawan Dwi Yulianto.