Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan alasan timnya menelan kekalahan dalam laga uji coba kontra Persita Tangerang, Jumat (21/2/2020) malam WIB.
Timnas Indonesia kalah dari Persia dengan skor telak 1-4 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.
Shin Tae-yong menilai faktor kelelahan menjadi penyebab kekalahan Timnas Indonesia.
"Kami mulai latihan tanggal 15 Februari dan kami latihan dua kali sehari, pagi dan sore ada latihan fisik selama 40 menit," kata Shin Tae-yong.
"Karena capek dan berat, makanya hasil laga (lawan Persita) seperti ini."
Baca Juga: Tanggapan Ketum PSSI Soal Beratnya Porsi Latihan Timnas Indonesia di Era Shin Tae-yong
Menurut Shin Tae-yong, Persita juga telah melakukan latihan lebih lama dibanding timnya.
"Sebagai pemain Timnas harusnya bisa lewati dan lawan diri sendiri, tapi kondisi kurang fit jadi laga tak berjalan baik juga," ujar Shin Tae-yong.
"Tapi ke depan ada latihan strategi juga, tidak hanya fisik apalagi Persita sudah beberapa bulan latihan dibanding kami yang hanya seminggu."
Meski demikian, skor akhir laga Timnas Indonesia kontra Persita bukan menjadi fokus utama bagi Shin Tae-yong, melainkan ia ingin melihat fisik dan mental para pemainnya.
"Kami akui hasil belum berpihak, namun sebenarnya ini proses," kata Shin Tae-yong.
"Untuk laga ini, strategi tidak teraplikasikan."
"Saya melihat dari segi fisik dan mental serta pemain dalam keadaan lelah," tambahnya.
Timnas Indonesia selanjutnya akan melawan Thailand pada 26 Maret mendatang di babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Thailand.
Lalu tanggal 31 Maret mereka akan menjamu Uni Emirat Arab (UEA).