Pelatih PSM Makassar Akui Kesulitan Saat Lawan Shan United

By BolaSport - Kamis, 27 Februari 2020 | 14:48 WIB
Bojan Hodak saat Press Conference melawan Shan United, Selasa (25/2/2020) (PSM IG)

"Tetapi kami bisa memenangkan pertandingan. Kita punya peluang, dan menyelesaikannya dengan gol," ucapnya.

Baca Juga: Persebaya Siap Bekerjasama dengan PT LIB untuk Berikan Kejutan di Opening Liga 1 2020

Cuaca yang masih terik dan terlebih absen dadakan Wiljan Pluim karena diberi tambahan sanksi hukuman dari AFC.

Surat tambahan hukuman tersebut baru datang sehari sebelum laga melawan Shan United.

Dengan kondisi itu membuat Bojan harus memutar kepala memperbaiki taktiknya.

"Dengan demikian kita bermain sangat berbeda dari hasil latihan kita. Ini sangat berat," kata Bojan.

Untuk kedepannya ia akan lebih mempertimbangkan tim mempunyai taktik cadangan.

"Kami akan terus membenahi tim agar lebih baik lagi," tutupnya.