Barito Putera Belum Turunkan Bagus Kaffa di Liga 1, Ini Alasannya

By Ragil Darmawan - Rabu, 4 Maret 2020 | 14:38 WIB
Debut Bagas Kaffa bersama Barito Putera dalam laga uji coba di Stadion Demang Lehman, Martapura, Kamis (6/2/2020). (Instagram Barito Putera)

SUPERBALL.ID - Pelatih Barito Putera, Djajang Nurdjaman, menjelasakan alasan mengapa dirinya belum menurunkan Bagus Kaffa di Liga 1 2020.

Pada pertandingan pekan pertama Liga 1 menghadapi tuan rumah Madura United, Barito Putera kalah dengan skor telak 0-4.

Djajang Nurdjaman lebih memasang Kurniawan dibanding Bagas dalam laga tersebut.

Padahal sebelumnya Bagas sempat mendapat kepercayaan menjadi bek kanan Barito Putera ketika menghadapi Arema FC di laga uji coba.

Namun ternyata Djajang Nurdjaman memiliki alasan tersendiri terkait tak dimainkannya Bagas saat melawan Madura United.

Baca Juga: Hasil Diagnosa Keluar, Bagus Kahfi Alami Patah Kaki dan Pergeseran Ligamen

"Saya kira Kurniawan memiliki pengalaman menghadapi laga penting, apalagi laga pembuka," ujar pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut.

"Jadi kita beri kepercayaan pada Kurniawan."

"Bagas oke, tapi Kurniawan lebih berpengalaman," tambah Djanur.