Pemain Asing Bali United Cerita Situasi dan Kondisi Liga di Portugal Setelah Dua Bulan Karantina

By Ragil Darmawan - Senin, 11 Mei 2020 | 18:40 WIB
Pemain Bali United Paulo Sergio (depan) dan Stefano Lilipaly (belakang) merayakan gol timnya ke gawang Persib Bandung dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2019 pada Kamis (28/11/2019) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar (TRIBUN BALI/MAHAYASA)

SUPERBALL.ID - Pemain asing Bali United, Paulo Sergio, menceritakan kabar terbaru tentang kondisi di negara asalnya di tengah pandemi virus corona.

Paulo Sergio dan keluarganya sudah berada di Portugal sejak akhir bulan Maret, setelah PSSI menghentikan sementara kompetisi Liga 1 2020.

Selama menjalani masa karantina, Paulo Sergio tetap melakukan program latihan yang diberikan oleh tim pelatih.

Selebihnya, ia menghabiskan waktu dengan berkumpul bersama keluarga.

Baca Juga: Pelatih Persib Robert Rene Alberts Menunggu Kabar dari Pemerintah

Menurut Paulo Sergio, kondisi di Portugal kini sudah mulai membaik.

Kabarnya kompetisi liga di Portugal juga akan segera bergulir.

"Situasi saat ini di Portugal mulai membaik," ujar Paulo Sergio sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi Bali United.

"Aktivitas disini juga mulai kembali normal."