Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Berpeluang Raih 2 Gelar Juara Liga Spanyol Sekaligus Musim Ini

By Aulli Reza Atmam - Kamis, 14 Mei 2020 | 09:25 WIB
Skuad lengkap Barcelona pada satu laga di Liga Spanyol musim 2019-2020. (TWITTER.COM/FOXSOCCER)

Sementara itu Real Madrid 16 kali menang, delapan kali imbang, dan tiga kali kalah.

Setelah sekitar dua bulan terhenti, kini sudah ada rencana agar Liga Spanyol kembali dilanjutkan.

Presiden Liga Spanyol, Javier Tebas, mengonfirmasi langsng rencana itu.

"Saya ingin musim dimulai lagi pada 12 Juni, namun itu akan tergantung angka (infeksi virus corona)," ujar Tebas seperti dilansir Media Spanyol, The Olive Press.

Baca Juga: Paul Scholes Sebut Nama yang Tak Terduga Dalam Daftar Pemain yang Paling Sulit Dilawan

"Pada akhirnya otoritas kesehatan yang menentukan, mereka menjelaskan apa yang bisa dilakukan."

"Kami tidak terburu-buru kami bukan pihak yang berwenang untuk menentukan."

Jika Liga Spanyol kembali dilanjutkan dan Barcelona bisa menjadi juara di akhir musim, mereka bakal menorehkan pencapaian cemerlang.

Barcelona bakal meraih dua gelar juara Liga Spanyol sekaligus musim ini.

Saat ini sudah satu gelar juara Liga Spanyol yang dipastikan didapat Barcelona, yakni dari tim putri mereka.