Enam Orang dari Tiga Klub Liga Inggris Dinyatakan Positif Corona

By Ragil Darmawan - Rabu, 20 Mei 2020 | 16:31 WIB
Ilustrasi berita Liga Inggris. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM )

SUPERBALL.ID - Harapan bergulirnya kembali Liga Inggris musim ini mendapatkan kabar kurang mengenakkan.

Sebanyak enam orang dinyatakan positif terkena virus corona atau covid-19.

Setiap klub menjalani pengujian pada akhir pekan dengan 728 orang yang terdiri atas pemain dan staf.

Dari mereka yang diuji, enam orang ditemukan positif dan mereka telah diminta untuk mengisolasi mandiri selama tujuh hari.

Baca Juga: Liga Inggris Bakal Kembali Bergulir, Liverpool Masih Mendapat Kabar Kurang Sedap

Liga Inggris menolak untuk mengonfirmasi nama-nama mereka yang dinyatakan positif dan tidak jelas apakah keenamnya adalah pemain atau anggota staf.

"Liga Inggris hari inidapat mengonfirmasi bahwa pada Minggu 17 Mei dan Senin 18 Mei, sebanyak 748 pemain dan staf klub dites covid-19," tulis pernyataan sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.

"Dari jumlah tersebut, enam telah dinyatakan positif dari tiga klub."

"Pemain atau staf klub yang telah dites positif akan mengisolasi mandiri selama tujuh hari."