Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Mantan gelandang Chelsea, Michael Ballack, mengomentari keputusan The Blues untuk merekrut Timo Werner dari RB Leipzig.
Awal pekan ini, sejumlah laporan mengklaim bahwa Werner setuju bergabung dengan Chelsea pada bursa transfer musim panas.
Padahal sebelumnya ia difavoritkan berlabuh ke Liverpool setelah melakukan pembicaraan eksklusif dengan pelatih Juergen Klopp.
Tetapi Chelsea kabarnya siap membayar klausul pelepasan Werner senilai 54 juta pound.
Menanggapi keputusan Chelsea tersebut, Ballack pun angkat bicara.
Baca Juga: Timo Werner Merapat ke Chelsea, Liverpool Alihkan Perhatian ke Pemain Ini
"Saya pikir ini keputusan yang baik untuk kedua belah pihak," ujar Ballack kepada Sky Germany.
"Untuk Timo, dia layak di sana, karena cara Chelsea bermain cocok untuknya."
"Saya pikir, dengan Chelsea, Timo memutuskan klub yang mana ia memiliki peluang lebih baik untuk bermain, yang sangat penting baginya.
"Tim sedang dibangun, itu pastinya akan menjadi lebih kuat dan Chelsea akan menghabiskan banyak uang untuk bisa bersaing lagi di puncak klasemen."
"Tim muda yang hebat sedang dibangun di sana, itu sangat menjanjikan," jelas Ballack.
Menurut Ballack, pemain Liga Inggris harus memiliki fisik yang kuat dalam berduel karena wasit jarang memberikan pelanggaran, khususnya kepada striker.
Meski demikian, Ballack menilai Werner bisa dengan cepat beradaptasi di Liga Inggris.
"Liga Inggris jauh lebih intens dengan banyaknya pertandingan," kata Ballack.
"Dia harus terbiasa dengan itu secepat mungkin."
"Dia adalah pemain yang kuat, cepat, secara fisik bagus dalam duel dan saya yakin dia akan bisa menyesuaikan diri," tambahnya.