Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Barcelona saat ini tengah mengalami krisi keuangan karena pandemi virus corona.
Tim yang bermarkas di Camp Nou itu bahkan telah memotong gaji pemain mereka sebesar 70 persen.
Baca Juga: Manchester United Cari Cara untuk Boyong James Rodriguez dengan Harga Murah
Pastinya sulit untuk membawa pulang Neymar yang bahkan memecahkan rekor harga transfer saat pindah ke PSG pada 2017 silam.
Saat itu Barcelona melepas Neymar dengan harga 198 juta poundsterling atau setara dengan Rp 3,5 triliun.
PSG dikabarkan tidak menerima pemotongan harga untuk Neymar dan berencana melepasnya jika klub yang meminatinya mampu membayar 155 juta poundsterling atau setara Rp 2,7 triliun.
Barcelona berharap memperbarui negosiasi tentang potensi pertukaran pemain plus tunai.
Tetapi tampaknya PSG tidak lagi tertarik kepada opsi selain menjual Neymar secara tunai tanpa pertukaran pemain.