Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menyebut timnya bermain bagus di babak pertama ketika menghadapi Eibar dalam ajang Liga Spanyol, Senin (15/6/2020) dini hari WIB.
Terbukti ketika laga baru berjalan empat menit, Real Madrid langsung unggul 1-0 lewat gol yang dicetak oleh Toni Kroos.
Menjelang berakhirnya babak pertama, Real Madrid mampu menambah keunggulan menjadi 3-0 berkat gol Sergio Ramos pada menit ke-30 dan Marcelo di menit ke-37.
Baca Juga: Pernyataan Real Madrid Membuka Jalan bagi Manchester United untuk Van de Beek
Berbeda dengan babak pertama, penampilan Real Madrid di babak kedua justru mengendur.
Hal itu diungkapkan oleh Zidane dan menurutnya Karim Benzema dkk tampak kesulitan melawan Eibar di babak kedua.
Meski demikian, Zidane bersyukur timnya berhasil meraih kemenangan untuk bisa menempel ketat Barcelona di puncak klasemen.
"Saya tidak tahu, ini sesuatu yang berbeda, tetapi kami harus beradaptasi," kata Zidane terkait suasana baru sepak bola di tengah pandemi covid-19.
"Kami mengalami kesulitan di babak kedua."