Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, bicara terkait persaingannya dengan Barcelona dalam perebutan gelar juara Liga Spanyol.
Real Madrid baru saja memenangi pertandingan Liga Spanyol pekan ke-29 dengan mengalahkan Valencia, Jumat (19/6/2020) dini hari WIB.
Laga yang bergulir di Stadion Alfredo Di Stefano, Madrid, Los Blancos menang dengan skor 3-0.
Karim Benzema mencetak dua gol dalam pertandingan tersebut dan satu gol Real Madrid lainnya dicetak oleh Marco Asensio.
Kemenangan atas Valencia itu membuat Real Madrid terus menempel ketat posisi Barcelona yang berada di puncak klasemen sementara Liga Spanyol.
Baca Juga: Barcelona Diterpa Masalah di Tengah Persaingan Ketat dengan Real Madrid
Zidane mengaku puas dengan performa timnya setelah berhasil meraih kemenangan dan ia akan fokus untuk menatap laga berikutnya, menghadapi Real Sociedad.
"Kami tahu akan seperti ini sampai akhir, tetapi hari ini kami bisa bahagia karena apa yang telah kami lakukan dalam pertandingan," ujar Zidane sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Marca.
Real Madrid yang memiliki selisih dua poin dari Barcelona berpeluang menyalipnya di papan klasemen.
Apalagi Barcelona harus melewati laga berat di pekan selanjutnya dengan menghadapi Sevilla, yang kini menempati peringkat ketiga.
Meski demikian, Zidane tidak ingin memikirkan hasil laga antara Barcelona dan Sevilla.
Pelatih asal Prancis itu lebih ingin fokus pada penampilan timnya saja.
"Kami bergantung pada apa yang akan kami lakukan," ungkap Zidane.
"Saya akan menonton pertandingan, tetapi di kepala saya tidak ada gagasan bahwa Barcelona akan tergelincir. Kami harus memikirkan diri kita sendiri," tambah Zidane.