Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Jadon Sancho, Manchester United Mendapat Kabar Baik Sekaligus Buruk dari Borussia Dortmund

By Aulli Reza Atmam - Selasa, 30 Juni 2020 | 09:12 WIB
Winger asal Inggris, Jadon Sancho, saat memperkuat Borussia Dortmund. (TWITTER.COM/LIVECHOLFC)

SUPERBALL.ID - Manchester United mendapat sebuah kabar yang baik sekaligus buruk dari Borussia Dortmund terkait perburuan Jadon Sancho.

Manchester United santer kepincut dengan gelandang muda Borussia Dortmund, Jadon Sancho.

Manchester United ingin mendapatkan jasa Jadon Sancho pada bursa transfer musim panas ini.

Borussia Dortmund pun telah mengeluarkan pernyataan terkait kans Jadon Sancho untuk dilepas ke klub lain.

Bagi Manchester United, pernyataan itu adalah kabar baik.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala FA - Manchester United Hadapi Chelsea dan Arsenal Bertemu Manchester City

Sebab, Borussia Dortmund tak menutup kemungkinan untuk melepas Jadon Sancho dan siap membuka pintu bagi klub yang serius ingin meminang sang pemain.

Namun, di sisi lain, Setan Merah juga mendapat kabar buruk.

Kabar buruknya adalah Borussia Dortmund menolak untuk menurunkan harga Jadon Sancho sehingga mereka tidak akan menerima negosiasi.

"Tidak akan ada satu sen pun diskon karena virus corona, ide kami sudah jelas," ujar CEO Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke, seperti dilansir Metro.