Barcelona Kesulitan Menjual Ousmane Dembele Gara-gara Masalah Lama

By Lola June A Sinaga - Minggu, 2 Agustus 2020 | 11:12 WIB
Penyerang Barcelona, Ousman Dembele, saat mengalami cedera dalam laga melawan Borussia Dortmund di babak penyisihan Grup F Liga Champions 2019/2020 pada 27 November 2019 di Stadion Camp Nou, Barcelona. (MARCA/FRANCESC ADELANTADO)

SUPERBALL.ID - Barcelona tak lagi bisa mempertahankan Ousmane Dembele dan berharap bisa menemukan klub baru untuknya.

Namun, menjual Dembele bukanlah perkara mudah. bagi Barcelona.

Cedera yang tengah dialami pemain 23 tahun itu membuat Barcelona kesulitan menemukan pembeli yang tepat.

Dembele sebelumnya adalah pemain yang cukup diandalkan Barcelona.

Kemampuannya dalam mengolah si kulit bundar bahkan membuat presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, menyebutnya sebagai “pemain yang lebih baik daripada Neymar.”

Baca Juga: Inter Miami Beri Penawaran pada Barcelona untuk Merekrut Luis Suarez

Namun cedera yang dialami pemain asal Prancis itu membuat gagal mewujudkan apa yang diucapkan Bartomeu.

Dembele saat ini tengah dalam tahap akhir dalam pemulihan cedera terakhir yang didapatnya.

Namun sepertinya ia masih belum siap untuk diturunkan saat Barcelona melawan Napoli di Liga Champions pada 9 Agustus mendatang.