Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Van de Beek Bicara kepada Solskjaer soal Posisi Favoritnya di Lapangan

By Ragil Darmawan - Jumat, 18 September 2020 | 16:58 WIB
Gelandang baru Manchester United, Donny van de Beek. (TWITTER.COM/JOSHGI97)

SUPERBALL.ID - Gelandang baru Manchester United, Donny van de Beek, mengaku telah membicarakan mengenai perannya di skuad The Red Devils.

Sejauh ini Van de Beek merupakan satu-satunya pemain yang direkrut Manchester United pada bursa transfer musim panas.

Ia dibeli Manchester United dari Ajax dengan nilai 40 juta pound.

Kehadiran Van de Beek tentunya menambah persaingan di lini tengah Manchester United.

Tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu memiliki beberapa pemain tengah seperti Bruno Fernandes, Paul Pogba, Fred, Scott Mctomnay dan Nemanja Matic.

Baca Juga: Donny van de Beek Sampaikan Pesan kepada Fans Manchester United Jelang Laga Pertamanya di Liga Inggris

Ketika Van de Beek masih memperkuat Ajax musim lalu, ia sering bermain pada posisi yang ditempati Bruno Fernandes di Manchester United.

Namun ia juga mengaku dapat bermain di posisi mana saja di lini tengah tim.

"Saya bermain di mana saja di lini tengah," ungkap Van de Beek kepada Astro SuperSport.

"Musim lalu saya juga berganti posisi. Terkadang menjadi pemain nomor 6, nomor 8 atau nomor 10."

"Tetapi itu tidak terlalu penting."

"Saya pikir salah satu kekuatan saya adalah masuk ke kotak penalti lawan untuk mencetak gol atau membuat asis."

"Jika Anda memiliki kebebasan ini maka saya kira Anda bisa bermain di mana pun."

"Keseimbangan juga harus selalu bagus dalam tim, jadi Anda tidak bisa semua gelandang maju. Jadi Anda harus bermain cerdas," jelas Van de Beek.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Van de Beek yang memiliki posisi favorit seperti Bruno Fernandes sepertinya akan membuat Solskjaer sedikit kesulitan dalam memilih.

Mengingat sejak didatangkan pada Januari lalu, Fernandes benar-benar mengubah gaya permainan Manchester United menjadi lebih hidup.

Menanggapi persoalan ini, Van de Beek mengaku telah membahasnya dengan Solskjaer.

"Ya, kami telah membicarakan hal ini dan dia (Solskjaer) telah mengetahui kekuatan saya," kata Van de Beek.

"Dia juga memberikan saran kepada saya untuk berkoordinasi dengan rekan setim, siapa yang akan bertahan dan siapa yang akan maju."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P