Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Liga Inggris kini sudah memasuki pertandingan pekan keempat yang bakal digelar dari 3 Oktober 2020 hingga 5 Oktober 2020.
Ada beberapa tim besar yang bakal berlaga akhir pekan ini seperti Manchester United, Tottenham Hotspur, Chelsea, Manchester City, Liverpol, dan Arsenal.
Liga Inggris pekan keempat bakal digelar pertama kali pada Sabtu, (3/10/2020) dan bakal disiarkan secara langsung lewat streaming Mola TV.
Baca Juga: Mengenal Pelatih Asing Pertama yang Sukses Bersama Persija Jakarta
Pertandingan pekan keempat akan dibuka oleh pertandinga Chelsea kontra Crystal Palace.
Saat ini skuad asuhan Frank Lampard sedang dalam performa yang naik turun di mana di tiga pertandingan awal hanya mampu meraih hasil satu kemenangan, satu kekalahan, dan satu hasil imbang.
Mereka hanya mengumpulkan empat poin dari tiga laga dan kini Chelsea tertahan di posisi kesembilan klasemen sementara Liga Inggris 2020-2021.
Sedangkan Crystal Palace bisa dibilang lebih baik dari Chelsea.
Dari tiga laga yang sudah mereka jalani, mereka berhasil meraih dua kemenangan dan satu kekalahan.
Kini mereka bertengger di posisi enam dengan raihan enam poin.
Setelah Chelsea kontra Crystal Palace, kini giliran Everton yang bakal saling berhadapan dengan Brighton.
Everton saat ini menjadi salah satu tim terkuat di Liga Inggris setelah berhasil memenangi tiga kemenangan dari tiga pertandingan.
Baca Juga: Hasil Drawing Liga Europa 2020/2021, AC Milan Berada di Grup Bahaya
Mereka saat ini mengumpulkan sembilan poin dan berada di posisi ketiga klasemen sementara.
Everton bakal menjamu lawan yang tergolong tak terlalu kuat yaitu Brighton.
Mereka berada di posisi 12 klasemen Liga Inggris dengan torehan tiga poin saja.
Brighton tentu akan memiliki tugas berat untuk menggilas Everton yang sedang punya tren positif.
Laga terakhir yang digelar pada Sabtu, (3/10/2020) akan mempertemukan Leeds United kontra Manchester City.
Laga ini bukan laga yang mudah tentunya buat Manchester City.
Meski lebih superior dari kedalaman skuad, namun Leeds yang merupakan tim debutan di Premier League musim ini bukanlah lawan ecek-ecek.
Tim asuhan Marcelo Bielsa itu berhasil meraih dua kemenangan dari tiga pertandingan, plus satu kekalahan dan meraih enam poin.
Leeds kini secara klasemen lebih baik dari City di mana Leeds berada di posisi ketujuh.
City sendiri meski sudah memasuki pekan keempat baru memainkan dua laga. Mereka masih punya satu tabungan laga lagi.
Dari dua laga yang sudah dimainkan, City hanya berhasil meraih satu kemenangan saja dan kini berada di posisi ke-13.
Memasuki Minggu, (4/10/2020), sejumlah tim besar akan bertandingan seperti Arsenal, Manchester United, dan Tottenham Hotspur.
Namun yang paling menarik tentu saja pertandingan antara Manchester United kontra Tottenham Hotspur.
Ya, ini adalah laga super bigmatch dua klub papan atas Liga Inggris.
MU bakal mendapatkan keuntungan dengan bermain di markas sendiri.
Namun yang paling menarik adalah kedua tim sama-sama belum menunjukan peak performance-nya.
Spurs meski posisinya lebih baik dari United, namun mereka hanya meraih hasil sekali imbang, sekali menang, dan sekali kalah saja dari tiga laga yang sudah dijalani.
Baca Juga: Frank Lampard Sampaikan Kabar Bagus Jelang Laga Chelsea Kontra Crystal Palace
Sedangkan MU sendiri hanya baru memainkan dua laga dan punya tabungan satu laga.
Dari dua laga, MU hanya meraih hasil satu kali menang dan satu kali kalah.
Kini MU berada di posisi 14 klasemen sementara Liga Inggris.
Memasuki Senin, (5/10/2020), akan ada laga antara Aston Villa kontra Liverpool.
Baca Juga: Bertekad Pelajari Bahasa Sunda, Ini Alasan Fabiano Beltrame
Kedua tim kini berada di posisi lima besar klasemen sementara Liga Inggris.
Liverpool saat ini menghuni peringkat dua klasemen sementara Liga Inggris dengan sembilan poin hasil kemenangan seluruh tiga pertandingan yang sudah mereka mainkan.
Sedangkan Aston Villa yang baru menjalani dua laga berhasil memenangi dua-duanya laga tersebut dan meraih enam poin.
Villa kini berada di posisi keempat. Villa sama seperti MU dan City di mana mereka masih memiliki tabungan satu laga lagi.
Berikut adalah jadwal lengkap pekan keempat Liga Inggris 2020-2021:
Sabtu, (03/10/2020)
Chelsea vs Crystal Palace
Everton vs Vrighton
Leeds United vs Manchester City
Minggu, (04/10/2020)
Newcastle United vs Burnley
Leicester City vs West Ham United
Southamptopn vs West Bromwich Albion
Arsenal vs Sheffield United
Wolverhampton Wanderes vs Fulham
Manchester United vs Tottenham Hotspur
Senin, (05/10/2020)
Aston Villa vs Liverpool