Bintang Timnas - Witan Sulaeman Lebih Beruntung dari Egy Maulana Vikri

By Taufik Batubara - Jumat, 16 Oktober 2020 | 21:20 WIB
Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman, diikuti M Rafli, merayakan gol pertama Timnas U-19 Indonesia ke gawang Thailand pada laga persahabatan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Minggu (8/10/2017) (FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID)

SUPERBALL.ID - Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri adalah dua bintang muda timnas Indonesia yang berkarier di Eropa.

Keduanya beruntung karena berkat prestasinya bisa dipercaya klub utama Benua Biru, kiblat sepak bola modern dunia.

Witan dan Egy tergolong langka karena teramat sedikit pemain Indonesia yang punya peluang dan bisa berkarier di Eropa.

Berposisi sebagai sayap atau gelandang serang, Witan kini memperkuat FK Radnik Surdulica, yang tampil di SuperLiga, kompetisi kasta tertinggi Serbia.

Sedangkan Egy, yang berposisi striker atau gelandang serang, memperkuat Lechia Gdansk di Ekstraklasa, liga level tertinggi Polandia.

Baca Juga: Witan Sulaiman Jadi Starter di Liga Serbia, Klubnya Terhindar dari Kekalahan

Egy secara resmi bergabung ke Lechia Gdansk 9 Juli 2018.

Witan bergabung ke Radnik Surdulica sejak 10 Februari 2020.

Umur Witan dan Egy tak terlalu jauh berbeda.

Berusia 20 tahun, Egy hanya lebih tua 1 tahun 3 bulan dari Witan.

Witan adalah adik kelas Egy di Sekolah Khusus Olahragawan (SKO) Ragunan, Jakarta Selatan.

Setelah lulus dari SKO yang lebih dikenal dengan Diklat Ragunan itu keduanya beberapa kali reuni di timnas untuk tampil di sejumlah event.

Ada tiga event besar yang menyatukan Witan dan Egy di timnas, yakni Piala AFF U-18 2017, Piala AFF U-19 2019, dan SEA Games 2019.

Keduanya tak sekadar masuk timnas, tapi juga mencetak gol dan prestasi. (Lihat daftar event Egy dan Witan di akhir artikel ini).

Namun, Witan lebih beruntung dari Egy karena mengikuti lebih banyak turnamen resmi.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Bisa Dijual Lechia Gdansk, 3 Klub Eropa Dikabarkan Berminat

Jika Egy hanya tiga event di atas, maka Witan lima setelah ditambah Piala Asia U-19 2018 dan Piala AFF U-22 2019.

Witan juga lebih beruntung lagi karena, dengan kelahiran 8 Oktober 2001, insya Allah berkesempatan tampil di Piala Asia U-19 dan Piala Dunia U-20 2021.

Sementara Egy sudah tak bisa tampil di dua turnamen akbar itu karena lahir tanggal 7 Juli 2000.

Syarat pemain Piala Asia U-19 di Uzbekistan, yang seharusnya digelar 2020, adalah lahir pada atau setelah 1 Januari 2001.

Sedangkan syarat pemain Piala Dunia U-20 2021 adalah kelahiran tanggal 1 Januari 2001 hingga 31 Desember 2005.

Piala Dunia U-20 2021 akan menjadi tonggak sejarah dan kebanggaan persepakbolaan Tanah Air karena Indonesia menjadi tuan rumah.

Baca Juga: Timnas Indonesia Disebut Telah Menemukan Pelatih yang Bisa Sembuhkan Penyakit Lama

Witan bahkan masih berkesempatan mengikuti beberapa turnamen lain tahun 2021 seperti Piala AFF dan SEA Games di Vietnam.

Apalagi kini pelatih Shin Tae-yong sangat terkesan kepada Witan di Timnas U-19 Indonesia selama uji coba dalam pemusatan latihan di Kroasia.

Penentuan skuat timnas senior, U-22/23, dan U-19 berada di tangan Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala.

DAFTAR EVENT EGY DAN WITAN

INSTAGRAM.COM/EGYMAULANAVIKRI
Egy Maulana Vikri ketika memperkuat Lechia Gdansk.

EGY MAULANA VIKRI
7 Juli 2000 (20)

Toulon Tournament 2017
- Debut internasional untuk Timnas U-19 Indonesia kontra Brasil U-20.

Aceh World Solidarity Tsunami Cup 2017
- Debut timnas senior dan tampil sebagai cadangan dalam kemenangan 4-0 atas Brunei.

Piala AFF U-18 2017
- Cetak 2 gol dalam kemenangan 2-1 atas Myanmar di grup.
- Cetak 2 gol dalam kemenangan 9-0 atas Filipina di grup.
- Cetak 2 gol dalam kemenangan 8-0 atas Brunei di grup.
- Cetak 2 gol dalam kemenangan 7-1 atas Myanmar untuk peringkat ketiga.

Piala AFF U-19 2018
- Cetak 1 gol dalam semifinal leg kedua 1-1 versus Malaysia.
- Ikut bawa Indonesia sebagai cadangan menit ke-84 ke peringkat ketiga usai menang 2-1 atas Thailand.

SEA Games 2019
- Cetak 1 gol dalam kemenangan 2-0 atas Thailand di grup.
- Cetak 2 gol dalam kemenangan 8-0 atas Brunei di grup.
- Cetak 1 gol dalam kemenangan 4-2 (aet) atas Myanmar di semifinal.
- Ikut bawa Indonesia raih medali perak sebagai runner-up.

INSTAGRAM.COM/WITANSULAIMAN_
Witan Sulaeman berseragam FK Radnik Surdulica.

WITAN SULAEMAN
8 Oktober 2001 (19)

Toulon Tournament 2017
- Debut internasional dalam usia 16 tahun untuk Timnas U-19 Indonesia kontra Brasil U-20.

Piala AFF U-18 2017
- Cetak 2 gol dalam kemenangan 8-0 atas Brunei di grup.
- Cetak 1 gol dalam kemenangan 7-1 atas Myanmar untuk peringkat ketiga.

Piala AFF U-19 2018
- Cetak 1 gol dalam kemenangan 1-0 atas Laos di grup.
- Ikut bawa Indonesia sebagai starter ke peringkat ketiga usai menang 2-1 atas Thailand.

Piala Asia U-19 2018
- Cetak 2 gol dalam kemenangan 3-1 atas Taiwan.
- Cetak 1 gol dalam kemenangan 1-0 atas UEA.
- Sukses bawa Indonesia ke perempat final untuk pertama kali dalam 40 tahun.

Piala AFF U-22 2019
- Ikut membawa Indonesia juara untuk pertama kalinya setelah menang 2-1 atas Thailand di final.

Merlion Cup 2019
- Cetak 1 gol dalam kekalahan 1-2 dari Thailand di semifinal.

SEA Games 2019
- Cetak 1 gol dalam kemenangan 8-0 atas Brunei.
- Ikut bawa Indonesia raih medali perak sebagai runner-up.