Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Skuat Bosnia Herzegovina Tumbang, Timnas U-19 Indonesia Dapat Pengganti Kuat

By Taufik Batubara - Senin, 19 Oktober 2020 | 19:47 WIB
Timnas U-19 Indonesia mendapat lawan pengganti yang sangat kuat setelah para pemain Bosnia Herzegovina bertumbangan dan batal bertanding. (PSSI.ORG)

SUPERRBALL.ID - Sehari menjelang pertemuan jilid 2 dengan Timnas U-19 Indonesia, sejumlah pemain Bosnia Herzegovina bertumbangan.

Sebagaimana telah dijadwalkan jauh-jauh hari, Garuda Nusantara akan kembali bersua Bosnia Herzegovina pada 20 dan 23 Oktober 2020.

Kedua laga itu merupakan duel jilid 2 dan 3 setelah bertemu pertama kali pada 25 September 2020 di Sveti Martin na Muri, Kroasia.

Dalam duel jilid 1 itu, Timnas U-19 kalah 0-1 gara-gara gol bunuh diri Komang Tri Arta.

Baca Juga: Bintang Timnas - Witan Sulaeman Lebih Beruntung dari Egy Maulana Vikri

Pelatih Shin Tae-yong senang bertemu kembali dengan Bosnia Herzegovina karena dinilainya cukup ideal sebagai lawan tangguh Witan Sulaeman dkk.

Menurut Shin, postur para pemain Timnas U-19 Bosnia Herzegovina itu rata-rata tinggi dan besar, sehingga memaksa Bagas Kaffa dkk mampu mengimbanginya dengan berbagai teknik.

Plt Sekjen PSSI Yunus Nusi mengabarkan, sejumlah pemain Bosnia Herzegovina bertumbangan karena positif Covid-19.

Akibatnya, duel jilid 2 dan 3 kontra Bosnia Herzegovina terpaksa dibatalkan.

Yunus Nusi menjelaskan, federasi sepak bola Bosnia Herzegovina memberi tahu PSSI, Minggu (18/10/2020) malam WIB, bahwa mereka tidak dapat berangkat ke Kroasia karena pemainnya terpapar virus Covid-19.

"Kami pahami pembatalan ini dan mengapresiasi FA Bosnia Herzegovina yang telah memberi tahu hal itu dan sudah berupaya ingin melakukan uji coba dengan Timnas U-19," ungkap Yunus Nusi, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Makin Digemari, Jack Brown Sebut Witan Sulaeman sebagai Raja

Setelah menerima informasi pembatalan itu, PSSI bergerak cepat untuk mencari lawan pengganti uji coba Timnas U-19 Indonesia agar program yang telah disusun Shin Tae-yong tak terganggu.

"Setelah berkomunikasi dengan federasi sepak bola Kroasia, kami besok, Selasa (20/10/2020), mendapat lawan Hajduk Split, yang notabene tim papan atas Liga Kroasia," imbuh Yunus Nusi.

Pertandingan Timnas U-19 melawan Hajduk Split U-19 akan berlangsung di Stadion Sloga Mravince, Split, Selasa (20/10/2020) pukul 11.00 waktu setempat atau 16.00 WIB.

Hajduk Split U-19 memang terkenal sangat kuat di kelasnya.

Dalam kompetisi domestik U-19 Kroasia berlabel 1.HNL Juniori, Hajduk Split memimpin klasemen dengan nilai 27.

Dari sembilan laga yang telah dilakoni, Hajduk Split selalu menang.

Ada sejumlah bintang Timnas Kroasia yang pernah membangun karier masa mudanya di Hajduk Split.

Tiga di antara bintang itu adalah Ivan Perisic, Stipe Pletikosa, dan Darijo Srna.

Perisic pernah memperkuat Inter Milan dan sempat dipinjamkan ke Bayern Muenchen.

Pletikosa pernah menjadi pemain Tottenham Hotspur berstatus pinjaman sebelum mengakhiri karier di Deportivo La Coruna.

Sedangkan Srna pernah memperkuat Cagliari.

Sementara itu, untuk uji coba tanggal 23 dan 26 Oktober, PSSI masih menunggu konfirmasi dari federasi sepak bola Kroasia dan tim lawan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P