Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Kesal dengan Liga Spanyol Karena Tak Becus Tangani Satu Hal Ini

By Lola June A Sinaga - Sabtu, 9 Januari 2021 | 10:06 WIB
Para pemain Real Madrid merayakan gol Luis Vazquez ke gawang Celta Vigo dalam laga pekan ke-17 Liga Spanyol 2020-2021 pada Sabtu (2/1/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 03.00 WIB. (TWITTER.COM/REALMADRIDEN)

SUPERBALL.ID - Real Madrid yang akan menjalani laga tandang melawan Osasuna pada Minggu (10/1/2021) dini hari mengalami sebuah kendala.

Cuaca ekstrem di Spanyol membuat perjalanan Real Madrid ke Pamplona pada Jumat (8/1/2021) waktu setempat tertunda.

Penerbangan mereka ke markas Osasuna tertahan lebih dari empat jam karena badai salju.

Setelah menaiki penerbangan ke Navarre, tim asuhan Zinedine Zidane itu terdampar di Barajas di tengah badai salju besar yang menyebabkan gangguan perjalanan di seluruh Spanyol.

"Kami terjebak di sini seperti hamster," keluh salah satu anggota rombongan perjalanan saat Real Madrid menunggu untuk pergi, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari AS.

Baca Juga: Dinyatakan Negatif COVID-19, Zidane Tetap Tidak Bisa Dampingi Real Madrid

Pesawat tim akhirnya lepas landas sekitar pukul 22:30 waktu setempat, sebelum mendarat di Pamplona tepat sebelum pukul 23:15.

Para pemain dan staf Madrid sama sekali tidak terhibur dengan kejadian ini.

Padahal ahli meteorologi mempertanyakan kelayakan menggelar pertandingan di El Sadar (markas Osasuna) awal pekan ini.