Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Moncer di Man United, Apa yang Bruno Fernandes Lakukan saat Awal Bergabung?

By Muhammad Respati Harun - Jumat, 5 Maret 2021 | 16:30 WIB
Bruno Fernandes langsung memberikan dampak positif sejak bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim dingin 2020. (TWITTER.COM/SQUAWKA)

SUPERBALL.ID - Gelandang Manchester United, Fred, mengungkap apa yang Bruno Fernandes lakukan sehingga bisa menjadi pemain paling berpengaruh.

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim dingin 2020.

Ketika itu, Fernandes didatangkan dari Sporting CP dengan harga sekitar 68 juta poundsterling termasuk bonus.

 

Sejak bergabung dengan Manchester United, Fernandes langsung tancap gas.

Pemain asal Portugal itu telah mencetak 23 gol dan 17 asis dalam 40 penampilan bersama Manchester United di Liga Inggris.

 Baca Juga: Kesulitan Ekonomi, Barcelona Bakal Lepas Delapan Pemain Termasuk Messi

Kedatangan pemain yang kini berusia 26 tahun itu langsung mendongkrak posisi Manchester United di musim pertamanya.

Di musim pertamanya bersama Manchester United, Fernandes tidak mengalami satupun kekalahan di Liga Inggris.

Meski hanya bermain di paruh kedua musim 2019-2020, Fernandes berhasil membawa Manchester United menempati peringkat ketiga klasemen Liga Inggris.

Keberhasilan itu membuat Manchester United dapat berlaga di Liga Champions musim ini.

Rekannya di Manchester United, Fred, mengungkap kisah di balik dampak positif yang langsung diberikan oleh Fernandes.

Baca Juga: Rio Ferdinand Yakin Tottenham Bisa Tembus Empat Besar Liga Inggris

Dilansir Superball.id dari Daily Mirror, Fred mengaku terkejut dengan dampak instan yang diberikan oleh Fernandes.

Fred mengungkap bahwa Fernandes langsung memimpin para pemain lini tengah sejak bergabung dengan Manchester United.

"Dia datang ke sini, langsung mengambil alih lini tengah, dan kemudian memimpinnya," ungkap Fred.

Fred merasa bahagia dengan dampak positif yang langsung diberikan oleh Fernandes.

"Saya pikir dia (Fernandes) adalah pemain hebat, dia datang untuk menolong kami," imbuh Fred.

Baca Juga: Keputusan Aneh Juergen Klopp Warnai Kekalahan Liverpool dari Chelsea

Selain kualitas performa, Fred juga mengapresiasi sikap yang ditunjukkan oleh Fernandes.

Fred menilai Fernandes sangat bekerja keras dalam latihan sehari-hari.

Gelandang asal Brasil itu merasa Fernandes memiliki mentalitas yang sangat apik baik di dalam maupun luar lapangan.

"Dia adalah orang yang sangat baik dan selalu berusaha untuk meraih kemenangan," ujar Fred.

Musim ini, Fernandes menjadi pencetak gol terbanyak Manchester United di Liga Inggris musim ini dengan torehan 15 gol.

Baca Juga: Dennis Wise Anggap Bagus Kahfi Lebih Baik dari Eks Striker Liverpool

Jumlah golnya tersebut hanya terpaut dua gol dari Mohamed Salah yang memuncaki daftar pencetak gol terbanyak di Liga Inggris musim ini.

Performa apik tersebut dikabarkan membuat Manchester United berminat untuk memperbarui kontraknya.

Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu berencana untuk meningkatkan gaji Fernandes meski kontraknya masih akan berakhir pada Juni 2025.

Gaji Fernandes saat ini yang hanya sebesar 100 ribu poundsterling per pekan dirasa kurang sesuai dengan kontribusinya yang luar biasa.

Baca Juga: Solskjaer Beri Izin Libur Panjang pada De Gea, Posisinya Tergusur?

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P