Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Piala Menpora 2021 - Live Indosiar dan Link Streaming 2 Laga Hari Ini

By Lola June A Sinaga - Minggu, 21 Maret 2021 | 10:08 WIB
Piala Menpora 2021 dimulai hari ini. Persipura Jayapura menarik diri, sehingga pesertanya menjadi 17 klub. Pertandingan disiarkan langsung oleh Indosiar dan link streaming. (NDARU GUNTUR/SUPERBALL.ID)

SUPERBALL.ID - Piala Menpora 2021 dimulai hari ini, dua laga perdana akan disiarkan secara langsung mulai sore hingga malam.

Stadion Manahan di Solo, Jawa Tengah, sudah siap menggelar turnamen pramusim 2021 itu.

Kesiapan itu dipastikan sendiri oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan yang menginspeksi Stadion Manahan bersama Menpora Zainudin Amali dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka.

"Saya tadi melakukan cek ke Stadion Manahan, termasuk lampu stadion untuk pertandingan malam hari. Tidak ada masalah dengan stadion. Kita tahu Stadion Manahan sudah memiliki standar FIFA," ujar Iriawan, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari PSSI.org.

Iriawan kembali mengingatkan, tidak boleh ada penonton yang ke stadion, demikian pula nonton bareng (nobar).

Baca Juga: Persipura Mundur dari Gelaran Piala Menpora 2021, Apa Kata Ketum PSSI?

"Tetap tinggal di rumah. Nonton televisi saja. Saya memohon suporter bisa mematuhi dan mengikuti ketentuan terkait Piala Menpora ini," tegas Iriawan.

Keberhasilan Piala Menpora 2021 terkait penerapan protokol kesehatan ini menjadi prasyarat pelaksanaan Liga 1 dan Liga 2 pada Juni mendatang.

Jika ternyata banyak fans berkumpul di stadion atau nobar, maka izin Piala Menpora 2021 dari polisi akan dicabut dan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 urung digulirkan.

Pada hari pertama ini, Minggu (21/3/2021), akan digelar 2 laga di Stadion Manahan.

Laga pertama Arema FC versus PS Tira Persikabo pukul 15.15 WIB

Baca Juga: Kangen Bola, Erick Thohir Beli Saham Persis Solo Bareng Anak Presiden

Sedangkan laga kedua PSIS Semarang versus Barito Putera pukul 18.15 WIB di stadion yang sama.

Kedua pertandingan ini disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan live streaming Piala Menpora.

Pelatih Arema FC Kuncoro tak sabar untuk segera merebut poin penuh pertama.

Untuk itu, dia menyiapkan duo mautnya di lini depan, yakni Kushedya Hari Yudo dan Dedik Setiawan.

"Yudo dan Dedik memiliki karakter pembunuh. Kami juga sudah punya strategi pertajam lini serang," ucap Kuncoro dalam jumpa pers virtual menjelang laga ini.

Baca Juga: Lima Pemain dengan Gaji Tertinggi Terungkap, Ronaldo Kalah Jauh dari Messi

Laga Grup Lain

Kedua laga di hari pertama itu berasal dari Grup A.

Pada hari berikutnya, Senin (22/3/2021), giliran klub-klub dari Grup B yang unjuk gigi.

Laga Grup B juga akan menyajikan 2 laga dalam sehari di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Laga pertama Bhayangkara Solo FC kontra Borneo FC Samarinda pukul 15.15 WIB

Sedangkan laga kedua Persija Jakarta Vs PSM Makassar pukul 18.15 WIB

Kedua laga Grup B itu juga akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan live streaming Piala Menpora.

Baca Juga: Ibrahimovic Sebut Man United Lebih Baik, tapi Percuma jika Tanpa Trofi

Grup C akan dimulai tanggal 23 Maret 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Pada tanggal itu juga digelar 2 laga, yakni Madura United versus PSS Sleman pukul 15.15 WIB dan Persebaya Surabaya versus Persik Kediri pukul 18.15 WIB.

Sementara Grup D yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DIY, berlangsung tanggal 24 Maret 2021.

Dua laga yang tersaji di hari keempat Piala Menpora itu adalah Persiraja Banda Aceh versus Persita Tangerang pukul 15.15 WIB dan Persib Bandung kontra Bali United pukul 18.15 WIB

Baca Juga: Shin Tae-yong Positif Covid-19, Tak Berkaitan dengan TC Timnas U-22

JADWAL PIALA MENPORA 2021

Minggu (21/3/2021)

Arema FC Vs PS Tira Persikabo 
Live Indosiar 15.15 WIB

PSIS Semarang Vs Barito Putera
Live Indosiar 18.15 WIB

Link Streaming Arema FC Vs PS Tira Persikabo

Link Streaming PSIS Semarang Vs Barito Putera

Senin (22/3/2021)

Bhayangkara Solo FC Vs Borneo FC Samarinda
Live Indosiar 15.15 WIB

Persija Jakarta Vs PSM Makassar
Live Indosiar 18.15 WIB

 

Link Streaming Bhayangkara Solo FC Vs Borneo FC Samarinda

Link Streaming Persija Jakarta Vs PSM Makassar

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P