Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Bisa Pecat Ole Gunnar Solskjaer jika Gagal Wujudkan Hal Ini

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 23 Maret 2021 | 15:37 WIB
Ekspresi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, seusai laga leg pertama babak 32 besar Liga Europa kontra Real Sociedad di Juventus Stadium, Kamis (18/2/2021). (TWITTER.COM/MANUTD)

Manchester United memang menjadi klub yang paling diunggulkan untuk meraih gelar juara di Liga Europa.

Akan tetapi, klub-klub seperti Arsenal, Ajax, dan Roma bisa menjadi batu sandungan bagi tim asuhan Solskjaer.

Namun sebelum itu, mereka terlebih dahulu harus menyingkirkan Granada di babak 8 besar kompetisi kasta kedua benua Eropa tersebut.

Mereka akan bertandang ke Nuevo de Los Carmenes pada 8 April untuk pertandingan leg pertama.

Setelah itu, pertemuan kedua akan diselenggarakan di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 15 April atau sepekan kemudian.

Baca Juga: Liverpool atau Man United, Siapa Lebih Cerdik soal Belanja Pemain?

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P