Trik Hendrawan dari Indonesia Uji Mental Lee Zii Jia hingga Juarai All England 2021

By Lola June A Sinaga - Rabu, 24 Maret 2021 | 17:02 WIB
Hendrawan, pelatih tunggal putra Malaysia dari Indonesia, memeluk anak asuhnya, Lee Zii Jia. (NEW STRAITS TIMES)

SUPERBALL.ID - Hendrawan mengaku terpesona melihat anak asuhnya, Lee Zii Jia, tampil mengejutkan di All England 2021.

Pelatih kepala tunggal putra Malaysia dari Indonesia itu sangat lega dan bangga karena Zii Jia mampu menumbangkan pemain nomor 1 dan 2 dunia.

Zii Jia mengalahkan unggulan pertama Kento Momota dari Jepang 21-16 21-19 di perempat final.

Seusai mengatasi gangguan Mark Caljouw dari Belanda di semifinal, Zii Jia bertemu Viktor Axelsen di final.

Final kontra unggulan kedua dari Denmark itu berlangsung dramatis, Zii Jia menang 30-29 22-20 21-9.

Baca Juga: All England 2021 Membosankan Tanpa Indonesia, Dikuasai Satu Negara

Cara Zii Jia bangkit dari keterpurukan untuk memenangi All England hanya dalam hitungan pekan membuat Hendrawan kagum.

Pelatih berusia 48 tahun itu sempat menguji mental Zii Jia, seolah-olah tak percaya kepada kemampuannya untuk bersaing di turnamen tertua bulu tangkis dunia All England tersebut.

Hendrawan mengungkapkan, dia menguji mental Zii Jia apakah masih sanggup melanjutkan perjuangan ke Birmingham, tempat All England, seusai kalah di semifinal Swiss Open 2021.