Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Madura United dan PSS Sleman yang duduk di posisi dua dan tiga klasmen tidak akan mampu mengejar raihan poin Persebaya meski tim asuhan Aji Santoso itu kalah di laga terakhir.
Aji Santoso menekankan kepada anak-anak asuhnya, bahwa pertandingan ketiga nanti memiliki nilai lebih penting dari pada dua laga sebelumnya.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Grup D Piala Menpora 2021, Persib Menangi Duel Krusial
"Menghadapi pertandingan nanti lebih penting daripada pertandingan pertama dan kedua,” ata Aji Santoso, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi Piala Menpora.
“Karena kelima tim di Grup C ini masih punya peluang, walau dari lima tim ini Persebaya lebih berpeluang (lolos).”
“Maka besok (hari ini) pemain akan maksimal, tampil fight. Saya tekankan pemain mengeluarkan segala kemampuan," tambahnya.
Namun Persela pastinya memiliki hasrat yang tak kalah besar untuk memenangkan laga ini.
Baca Juga: Dramatis! Persib Lolos ke Perempat Final Piala Menpora Usai Tumbangkan Persiraja
Pasalnya, jika Persela menang, mereka bisa langsung naik ke posisi dua dan memperkecil kesempatan madura United dan PSS Sleman untuk lolos ke babak gugur.
Kemenangan pastinya harga mati bagi Persela jika ingin lolos ke babak gugur.