Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Semifinal Piala Menpora 2021 - Persija Tuntaskan Dendam dan Tembus Final

By Muhammad Respati Harun - Minggu, 18 April 2021 | 22:58 WIB
Persija Jakarta melayani PSM Makassar dalam semifinal leg kedua Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (18/4/2021) malam WIB. (SUPERBALL.ID, PSSI.ORG)

Dengan kemenangan di adu penalti itu, Persija melenggang ke babak final Piala Menpora 2021 dan akan menghadapi pemenang di laga antara PSS versus Persib.

Sedangkan PSM harus puas dengan hanya berlaga di laga perebutan tempat ketiga.

Baca Juga: Jelang Man United Vs Burnley, Solskjaer Beri Peringatan ke Man City

Laga leg kedua antara PSS kontra Persib baru akan dilaksanakan pada Senin (19/4/2021) malam WIB.

Di laga semifinal tersebut, Persib sudah melangkahkan satu kakinya di babak final dengan kemenangan 2-1 dari leg pertama.

Akan tetapi, Persib masih harus memastikan langkahnya tersebut melalui laga leg kedua.

Dengan demikian, PSS masih memiliki peluang untuk bisa berlaga di final Piala Menpora 2021.

Seperti babak semifinal, laga babak final juga akan diadakan dengan dua leg.

Baca Juga: Wijnaldum Ingin Hengkang dari Liverpool ke Barca karena Dua Pemain Ini

Leg pertama akan diadakan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada 22 April 2021.