Enggan Jadi Pelatih, Willian Ingin Geluti Profesi Ini jika Pensiun

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 22 April 2021 | 21:00 WIB
Penyerang sayap Arsenal, Willian Borges, telah mengungkapkan rencana masa depannya jika pensiun sebagai pemain sepak bola. (TWITTER.COM/WILLIANBORGES88)

"Saya memiliki dua tahun lagi di sini dan rencana saya adalah bertahan dan sukses, bermain dan memenangkan sesuatu."

Baca Juga: Cetak Dua Gol, Karim Benzema Diberi Kode Serius dari Zinedine Zidane

"Saya masih ingin meraih banyak hal, saya ingin memenangkan lebih banyak trofi, saya ingin berada di Piala Dunia berikutnya."

"Saya akan melakukan yang terbaik untuk berada di sana, tapi saya ingin mengangkat trofi untuk Arsenal," tambahnya.

Di musim ini, Willian memiliki kesempatan untuk mewujudkan keinginannya itu dengan menjuarai Liga Europa.

Namun, sebelum itu, Arsenal harus lebih dulu menyingkirkan wakil Spanyol yakni Villareal, di babak semifinal.

Lebih lanjut, Willian juga mengungkapkan tujuannya di masa depan setelah meninggalkan Arsenal.

Baca Juga: Langsung Lumpuh dalam Dua Hari, Bagaimana Nasib European Super League?

"Salah satu target saya adalah bermain di Amerika pada suatu saat dalam karier saya," kata Willian.

Bahkan ia juga telah mempersiapkan diri untuk menggeluti profesi sebagai agen pemain sepak bola jika pensiun.