Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih tim nasional Thailand, Akira Nishino, mengakui timnya minim persiapan jelang menghadapi Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia saat ini tengah menjalani pemusatan latihan secara instensif di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).
Shin Tae-yong telah menggelar pemusatan latihan sejak 17 Mei lalu demi memantapkan persiapan tim.
Pemusatan latihan tersebut dalam rangka mempersiapkan tim menuju laga sisa kualifikasi Piala Dunia 2022.
Baca Juga: Urung Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Sempat Dikhawatirkan Merapat ke Timnas Thailand
Timnas Indonesia akan melakoni tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G pada awal Juni nanti.
Thailand menjadi lawan perdana skuad Garuda pada Kamis (3/5/2021) di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).
Pada pertemuan pertama di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Indonesia takluk dengan skor mencolok 0-3.
Meski begitu, skuad asuhan Shin Tae-yong memiliki keuntungan tersendiri jelang pertemuan kedua dengan Thailand.
Pasalnya, berbeda dengan Timnas Indonesia yang telah menjalani persiapan sejak jauh hari, persiapan Thailand relatif minim.
Baca Juga: Kabar Buruk! Laga Uji Coba Timnas Indonesia Tidak Akan Ditayangkan
Skuad asuhan Akira Nishino baru tiba di UEA pada Sabtu (22/5/2021) waktu setempat untuk mempersiapkan diri.
Para pemain Thailand sebenarnya sempat berkumpul 3 Mei 2021 untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Samut Prakan.
Namun, mereka dipaksa menjalani isolasi 14 hari pada 8 Mei karena ada yang terinfeksi Covid-19 di kamp latihan.
Alhasil, Akira Nishino tidak dapat melihat siapa saja pemain yang siap sehingga harus membawa 41 pemain ke UEA.
"Awalnya kami memiliki kamp di Thailand untuk Grup 1 dan Grup 2 dan saya berencana memilih skuad sejak di sana."
"Tetapi karena situasi COVID-19 Jadi kita tidak bisa melakukan itu, kami tidak bisa melihat kondisi fisik pemain."
"Jadi saya membawa semua atlet ke audisi untuk UEA," kata Akira Nishino dikutip SuperBall.id dari Siamsport.
Baca Juga: Gantikan Elkan Baggott di Timnas Indonesia, Kondisi Arif Satria Semakin Mantap
Pelatih asal Jepang itu juga mengakui bahwa waktu persiapan timnya paling kurang dibandingkan tim lain.
"Kami akan mengatakan bahwa tidak ada waktu untuk berlatih dan mempersiapkan tim, itu alasan kami harus sepenuhnya siap,"
"Dari pengalaman saya sebagai pelatih Kami tidak bisa membuat alasan untuk ini, dan kami harus kembali latihan keras."
Kendati demikian, ia mengaku akan tampil maksimal dan tetap mengincar poin penuh melawan Timnas Indonesia.
"Kami akan melakukan yang terbaik dalam pertandingan melawan Indonesia terlebih dahulu, kami ingin menang di pertandingan ini," lanjutnya.
Di sisi lain, kemenangan atas Thailand akan menjadi modal berharga bagi Indonesia untuk menghadapi Vietnam 7 Juni dan UEA 11 Juni.
Baca Juga: Arif Satria Ganti Elkan Baggott, Bek Tengah Timnas Indonesia Beraroma Persebaya