Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Kapten Aston Villa, Jack Grealish, tampaknya telah menemui titik terang perihal masa depannya.
Grealish sempat santer dikabarkan bakal bergabung dengan Manchester United musim panas lalu.
Namun, ia akhirnya memutuskan untuk menandatangani kontrak jangka panjang baru di Villa Park setelah Manchester United menolak untuk memenuhi harga yang diminta Aston Villa.
Ketika itu Aston Villa memasang harga senilai 75 juta pound untuk Grealish.
Baca Juga: Jack Grealish Beri Petunjuk Spekulasi Transfer Melalui Akun Media Sosial
Grealish sempat digadang-gadang akan mengenakan nomor punggung 7 di Old Trafford saat itu.
Kini, nomor yang dikenal sangat sakral bagi Manchester United itu telah digunakan oleh bomber anyar mereka Edinson Cavani.
Cavani resmi memperpanjang kontraknya untuk 12 bulan ke depan setelah menjalani musim debut yang memuaskan bersama Manchester United.
Meski Grealish tak rela meninggalkan klub masa kecilnya, The Athletic melaporkan bahwa pemain asal Inggris itu ingin bergabung dengan rival sekota Manchester United, yakni Manchester City.
Berkat penampilan yang luar biasa bersama Aston Villa musim ini, Grealish juga masuk dalam daftar pemain incaran The Citizens.
Grealish turut membantu tim finis di posisi ke-11 dalam daftar klasemen Liga Inggris, namun sayang performa mereka menurun di paruh kedua musim sejak kehilangan sang kapten akibat cedera.
Sementara itu, Manchester City kabarnya lebih siap untuk memenuhi harga yang diminta Aston Villa dan menawarkan jaminan trofi yang lebih besar daripada Manchester United.
Laporan juga mengklaim target Manchester United lainnya, Harry Kane, lebih suka pindah ke Etihad ketimbang Old Trafford.
Striker berusia 27 tahun itu telah mengisyaratkan bakal meninggalkan Tottenham Hotspur.
Ia memohon kepada petinggi klub Daniel Levy agar mendengarkan tawaran untuknya musim panas ini.
Namun, Kane masih memiliki tiga tahun tersisa untuk menjalankan kesepakatannya dan Levy tidak melihat alasan untuk menjualnya.
Jika Kane mencoba untuk memaksa klub menjualnya, Spurs akan menuntut harga sekitar 150 juta pound.
Angka tersebut tentu akan membuatnya menjadi pemain termahal ketiga sepanjang masa, berada di belakang duo Paris Saint-Germain (PSG), Neymar dan Kylian Mbappe.