Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan skuat itu, Timnas Indonesia kalah 5 kali beruntun dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Akibatnya, Skuat Garuda terpuruk di dasar klasemen Grup G sekaligus tersingkir dari persaingan berebut tiket ke putaran ketiga.
Baca Juga: Takut Sudah Dibaca Shin Tae-yong, Pelatih Vietnam Ubah Formasi Lawan Timnas Indonesia?
Kedatangan Shin Tae-yong, yang dimulai dengan mengasuh Timnas U-19 Indonesia, membawa angin segar dalam perubahan sepak bola Tanah Air.
Shin sempat sangat intens dengan skuat U-19 karena waktu itu dipersiapkan untuk Piala Dunia U-2021 di Indonesia dan Piala Asia U-19 2021 di Uzbekistan.
Sayang, setelah pemusatan latihan di Jakarta, Kroasia, dan Spanyol, kedua event besar itu dibatalkan FIFA dan AFC karena pandemi Covid-19.
Pelatih asal Korea Selatan itu juga menukangi Timnas U-22 Indonesia.
Kini, Shin fokus mengurus timnas senior dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Meski sudah tersingkir, Shin tetap berusaha keras membawa Timnas Indonesia menang di 3 sisa laga ini.
Baca Juga: Buta Kekuatan Skuad Baru Timnas Indonesia, Pelatih Vietnam Kian Pusing
Kualifikasi ini juga sekaligus menjadi ajang penentuan ke Piala Asia 2023 di China.