Cetak Sejarah di Kualifikasi Piala Dunia, Pelatih Vietnam Justru Anggap sebagai Masalah

By Muhammad Respati Harun - Rabu, 16 Juni 2021 | 20:28 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo. (TWITTER.COM/GOALVIETNAM)

Sebaliknya, pelatih asal Korea Selatan itu justru melihat ini bisa menjadi suatu permasalahan yang besar bagi Timnas Vietnam.

"Karena tim yang akan kami temui sudah berada satu langkah di depan Timnas Vietnam," ujar Park.

Park merasa bahwa para calon lawannya di putaran ketiga sangat jauh di atas Timnas Vietnam.

Meski demikian, Park merasa bahwa ini akan menjadi tantangan besar baginya.

Baca Juga: Tertangkap Basah Gigit Paul Pogba, Ruediger Tepati Janjinya untuk Bermain Kotor

"Ini akan menjadi tantangan bagi kami, dan bagi saya ini juga akan menjadi kehormatan besar," imbuh Park.

Pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022, ada 12 tim yang lolos dan akan dibagi menjadi dua grup yang masing-masing berisi 6 tim.

Secara rinci, 12 tim itu adalah 7 guara grup dan 5 runner-up terbaik.

7 juara grup itu adalah Suriah (Grup A), Australia (B), Iran (C), Arab Saudi (D), Jepang (F), Uni Emirat Arab (G), dan Korea Selatan (H).

Sedangkan 5 runner-up terbaik adalah Tiongkok (Grup A), Oman (E), Irak (C), Vietnam (G), dan Lebanon (H).

Baca Juga: Vietnam Cetak Sejarah, Ini Tim yang Lolos Babak Ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2022

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)