Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas Inggris bisa dibuat ketar-ketir dengan satu janji dari Jerman menjelang laga mereka di babak 16 besar Euro 2020.
Three Lions melaju ke babak 16 besar dengan status juara Grup D, sedangkan Der Panzer lolos sebagai runner-up Grup F.
Berbeda dengan Inggris, Jerman baru bisa memastikan diri lolos ke babak berikutnya pada matchday terakhir.
Baca Juga: Daftar Tim yang Telah Tersingkir dari Euro 2020, Hungaria Sempat Tebar Teror
Bahkan di laga terakhir melawan Hungaria, mereka nyaris gagal lolos setelah sempat tertinggal 1-2.
Beruntung, Jerman mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-84 berkat gol yang dicetak Leon Goretzka.
Hasil imbang tersebut membuat Timnas Jerman menduduki posisi runner-up Grup F dengan torehan 4 poin.
Mereka memiliki poin yang sama dengan Portugal di peringkat ketiga, namun unggul secara head-to-head.
Duel Inggris versus Jerman merupakan rivalitas sengit dua tim raksasa sepak bola dunia yang telah berlangsung sejak tahun 1930.
Baca Juga: Bukan Mbappe dkk, Eks Pelatih Prancis Malah Prediksi Tim Ini Juarai Euro 2020
Dari 36 kali pertemuan keduanya di semua ajang, Inggris menang 16, Jerman menang 15, dan imbang 5.
Dalam ajang atau turnamen resmi, Inggris dan Jerman bertemu terakhir kali pada babak 16 besar Piala Dunia 2020 di Afrika Selatan.
Kala itu, Der Panzer dengan arsiteknya saat ini Joachim Loew, menggilas Inggris 4-1.
Inggris saat itu ditukangi Fabio Capello.
Salah satu momen yang paling mungkin diingat pecinta sepak bola pada saat itu adalah gol hantu Frank Lampard.
Sebelum itu, keduanya bentrok enam kali di turnamen resmi, baik Piala Dunia maupun Piala Eropa (Euro).
Baca Juga: Jadwal 16 Besar Euro 2020 - Jalan Terjal Juara Bertahan, Ada Duel Klasik
Khusus di fase gugur dari enam kali bentrok itu, Inggris hanya mampu mengalahkan Jerman pada final Piala Dunia 1966 di Stadion Wembley, London, dengan skor 4-2 melalui perpanjangan waktu.
Sejak kemenangan itu, Inggris menghadapi Jerman empat kali di babak sistem gugur turnamen besar.
Dari empat pertemuan tersebut, Inggris sama sekali belum pernah mengalahkan Jerman alias selalu kalah.
Laga melawan Jerman nanti menjadi kesempatan besar bagi Inggris untuk memutus rekor buruk mereka kontra Jerman.
Apalagi, Harry Kane dkk bisa dibilang lebih diuntungkan karena tampil di hadapan publik sendiri dengan tambahan suporter lebih banyak setelah mendapat izin dari UEFA.
Akan tetapi, Joachim Loew telah memberikan peringatan yang bisa membuat skuat asuhan Gareth Southgate itu ketar-ketir.
Baca Juga: Deretan Tim dan Pemain Serba Terbanyak di Babak Penyisihan Grup Euro 2020
HEAD TO HEAD
INGGRIS VS JERMAN
DI PIALA DUNIA DAN EURO
Piala Dunia 2010 (16 Besar)
Jerman 4-1 Inggris
Euro 2000 (Grup A)
Inggris 1-0 Jerman
Euro 1996 (Semifinal)
Jerman pen 7-6 Inggris (aet 1-1)
Piala Dunia 1990 (Semifinal)
Jerman pen 5-4 Inggris (aet 1-1)
Piala Dunia 1982 (Grup B)
Jerman 0-0 Inggris
Piala Dunia 1970 (Perempat Final)
Jerman aet 3-2 Inggris
Piala Dunia 1966 (Final)
Inggris aet 4-2 Jerman
Keterangan:
pen: penalti
aet: after extra time
Baca Juga: 16 Besar Euro 2020 - Inggris Dapat Kabar Gembira, Petaka buat Jerman
Loew telah berjanji bahwa timnya akan menampilkan performa yang jauh berbeda dengan penampilan di fase grup.
Pelatih dan para pemain Jerman malah puas bertemu Inggris di babak 16 besar, apalagi digelar di Stadion Wembley.
"Ini adalah sorotan mutlak untuk bermain melawan Inggris di Wembley," kata Loew, seperti dikutip SuperBall.id dari Goal International.
"Kami akan bersiap dengan baik dan tentu saja akan tampil berbeda dari hari ini, saya bisa menjanjikan itu," tegasnya.
Senada dengan sang pelatih, gelandang Joshua Kimmich dan kiper Manuel Neuer juga berjanji tampil lebih baik melawan Inggris.
"Luar biasa, tidak ada permainan yang lebih baik, apakah itu pantas di babak 16 besar, saya tidak yakin."
Baca Juga: Euro 2020 Belum Usai, tapi Cristiano Ronaldo Sudah Borong Rekor
"Kami telah melihat tiga pertandingan berbeda sekarang, dan kami pasti punya ruang untuk perbaikan."
"Kami ingin menunjukkan itu di Wembley," tegas Kimmich.
Sedangkan Neuer mengatakan, "Inggris akan menjadi pertandingan yang sama sekali berbeda, kami ingin melangkah lebih jauh, dan Wembley cocok untuk kami."
Laga sengit keduanya bakal berlangsung di Stadion Wembley, London, Inggris, Selasa (29/6/2021) malam WIB.
Baca Juga: Ini Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2020, Inggris Bertemu Raksasa Nyaris Tersingkir