Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bikin Jersey Ketiga untuk 10 Klub Eropa dengan Desain yang Sama Persis, Puma Diejek Habis-habisan

By Lola June A Sinaga - Kamis, 19 Agustus 2021 | 17:41 WIB
Penampakan jersey ketiga Manchester City untuk musim 2021/2022 yang didesain oleh Puma. (TWITTER.COM/MANCITY)

SUPERBALL.ID - Puma telah merilis jersey ketiga baru mereka untuk klub-klub top Eropa dan templatenya mendapat respon yang negatif dari banyak penggemar.

Manchester City merilis jersey ketiga terbaru mereka dan desainnya disorot di media sosial oleh para penggemar.

Fans Man City menilai jersey ketiga mereka terlihat seperti atasan biasa dan bahkan mirip piyama.

Klub yang bermarkas di Etihad itu mengatakan strip baru dibuat dengan tujuan untuk menata ulang "perlengkapan sepak bola tradisional dalam pendekatan baru (dengan) menggabungkan sepak bola dan budaya streetwear."

Baca Juga: Harry Kane Marah Ditipu Bos Tottenham, Dicoret ke Portugal

Namun ternyata template ini telah digunakan secara menyeluruh oleh Puma tahun ini di 10 klub top Eropa.

Selain City, PSV, AC Milan, Marseille, Fenerbahce, Valencia, Borussia Dortmund, Borussia Monchengladbach, Shakhtar Donetsk, Stade Rennais dan FC Krasnodar adalah semua klub yang akan memakai desain kontroversial ini.