Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Sampdoria, Pelatih AC Milan Blak-blakan soal Kans Scudetto

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 23 Agustus 2021 | 21:48 WIB
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli. (TWITTER.COM/ACMILAN)

Sementara Alessandro Florenzi yang baru bergabung dari Roma dengan status pinjaman bisa dimainkan di laga ini.

Baca Juga: Cetak Gol dan Asis untuk Inter Milan, Hakan Calhanoglu Disebut Tak Sadar dengan Kehebatannya

Di kubu tuan rumah, Mikkel Damsgaard, Manolo Gabbiadini dan Fabio Quagliarella akan menjadi andalan pelatih Roberto D'Aversa.

Jelang menghadapi Sampdoria, Pioli memprediksi laga nanti akan menjadi pertandingan yang sulit bagi timnya.

"Dia (D'Aversa) bertahan dengan sangat baik, dia memiliki identitas dan kualitas yang bagus di depannya.”

“Dia memiliki pemain yang bagus. Ini akan menjadi awal yang rumit dan sulit,” ungkap Pioli.

Lebih lanjut, Pioli juga memberikan prediksi mengenai tim yang berpeluang meraih Scudetto musim ini.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Rela Bertahan di Juventus Demi Raih Ambisi Besar

Menurutnya, hanya ada tujuh tim yang bisa bersaing untuk gelar juara Liga Italia, dan satu di antaranya menjadi favorit.

Menariknya, tim yang dianggap paling difavoritkan untuk menjadi juara oleh Pioli adalah rival sekota timnya, Inter Milan.