Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Wonderkid Barcelona, Pedri, akhirnya tumbang dan mengalami cedera setelah nyaris selalu dimainkan sepanjang musim lalu.
Meski masih berusia 18 tahun, Pedri bisa dikatakan sebagai pemain yang sangat diandalkan baik di level klub maupun di Timnas Spanyol.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu mencatatkan 52 penampilan bersama Barcelona di semua kompetisi pada musim lalu.
Tidak hanya di Barcelona, Pedri juga menjadi andalan di Timnas Spanyol pada kompetisi Euro 2020 dan Olimpiade Tokyo 2020.
Jika ditotal secara keseluruhan, Pedri tampil sebanyak 73 laga sepanjang musim lalu.
Pada musim ini, Pedri juga telah diturunkan dalam 2 laga selama 152 menit.
Akan tetapi, Pedri akhirnya tumbang setelah membela Barcelona menghadapi Bayern Muenchen dalam laga pekan pertama fase grup Liga Champions.
Dalam laga yang digelar di Camp Nou pada Rabu (15/9/2021) dini hari itu, Pedri tampil secara penuh dan Barcelona harus menelan kekalahan 0-3 dari Bayern.
Baca Juga: Terlihat Lemas, Jordi Alba Ternyata Demam Tinggi dan Menceret tapi Dipaksa Main