Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Intip Rekor Pertemuan Timnas Indonesia Vs 4 Lawan di Grup Piala AFF 2020

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 22 September 2021 | 17:07 WIB
Pemain Timnas Indonesia Manahati Lestusen (no 13) berebut bola dengan pemain Timnas Malaysia pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019. Indonesia kalah 2-3. (IRWAN RISMAWAN/TRIBUNNEWS.COM )

SUPERBALL.ID - Berikut ulasan rekor pertemuan Timnas Indonesia menghadapi empat tim lain di Grup B Piala AFF 2020.

Hasil undian fase grup Piala AFF 2020 telah resmi diumumkan pada Selasa (21/9/2021) siang WIB.

Pada hasil undian tersebut, Timnas Indonesia akan tergabung dengan dua lawan yang cukup berat di Grup B.

Dua lawan berat itu adalah Vietnam dan Malaysia, sedangkan dua lawan lainnya adalah Kamboja dan Laos.

 Baca Juga: Liga Inggris Tunjuk Wasit Asing Pertama dalam Sejarah, Pernah Jadi Musuh Timnas Indonesia

Sementara untuk Grup A diisi oleh Thailand, Myanmar, Filipina, Singapura, dan Timor Leste atau Brunei Darussalam.

Brunei Darussalam dan Timor Leste harus saling berhadapan pada babak Kualifikasi Piala AFF 2020.

Pertandingan ini akan digelar di Brunei Darussalam dengan format satu laga, namun belum diketahui waktu pertandingannya.

Adapun turnamen bergengsi dua tahun sekali ini akan digelar pada 5 Desember 2021 sampai 1 Januari 2022.