Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Tiga pemain Persib Bandung dipanggil untuk bergabung ke pemusatan latihan (TC) timnas U-23 Indonesia.
Tiga pemain tersebut adalah Beckham Putra Nugraha, Bayu Fiqri, dan Muchamad Aqil Savik.
Kepastian ini dikabarkan langsung oleh pihak Persib melalui situs resmi klub, pada Kamis (7/10/2021).
Dalam penjelasannya, Persib mengaku telah mendapatkan surat dari PSSI.
"Maka dengan ini PSSI memangil, Sdr. Muchamad Aqil Savik, Sdr. Bayu Mohamad Fiqri, dan Sdr. Beckham Putra Nugraha untuk mengikuti pemusatan latihan dan AFC U-23 Asian Cup Uzbekistan 2022," tulis Persib, dilansir Superball.id dari laman resmi klub.
Baca Juga: Presiden PSG Enggan Menaikan Gaji Lionel Messi Karena 1 Alasan ini
Sementara itu, jadwal TC timnas U-23 Indonesia sendiri direncanakan terlaksana pada tanggal 12-22 Oktober mendatang.
Terkait tempat, perogram tersebut bakal digelar di Tajikistan.
Dengan begitu, Persib kemungkinan akan tidak bisa diperkuat oleh tiga pemain yang telah disebutkan di atas di awal seri kedua Liga 1 2021.
Setidaknya Beckham dkk harus absen di dua laga jika memang TC baru berakhir tanggal 22 Oktober.
Baca Juga: Siap Hentikan Cristiano Ronaldo, Bek Arsenal Tak Sabar Lawan Man United
Seperti yang diketahui, Persib akan memulai seri kedua Liga 1 2021 pada tanggal 16 Oktober 2021 melawan Bhayangkara FC.
Kemudian di tanggal 22 Oktober, Maung Bandung diharuskan menghadapi PSS Sleman.
Tentu ini menjadi kabar kurang baik untuk Persib.
Pasalnya Beckham Putra merupakan salah satu andalan Persib di lini tengah.
Selain itu, Persib juga sedang mendapatkan sorotan karena hasil imbang yang terus didapatkan di empat laga terakhir Liga 1 2021.