Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Denmark Open - Ini Kata Ganda Malaysia yang Bikin Mereka Gampang Singkirkan Fajar/Rian

By Lola June A Sinaga - Sabtu, 23 Oktober 2021 | 08:20 WIB
Ganda putra Malaysia Goh Sze Fei dan Nur Izzuddin Rumsani tampil lebih baik dari pasangan Indonesia Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto di Denmark Open 2021. (BADMINTON PHOTO)

Astrup/Rasmussen menumbangkan pasangan Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dengan rubber game 19-21, 21-11, dan 21-17.

Sisakan Dua Wakil

Dengan kekalahan Fikri/Bagas itu, tak ada lagi wakil Indonesia yang tersisa dari ganda putra.

Ganda putri andalan Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga tersingkir di perempat final.

Baca Juga: Teori Aneh Fans Roma soal Jose Mourinho Usai I Giallorossi Dibantai Klub Semenjana

Pasangan peraih emas Olimpiade Tokyo 2020 itu ditumbangkan Huang Dongping/Zheng Yu dari China dengan skor 14-21, 21-10, dan 21-13.

Tunggal putri Indonesia juga tak bisa "berbicara banyak" setelah Gregoria Mariska Tunjung disingkirkan Akane Yamaguchi dari Jepang 21-13 dan 21-15 di putaran kedua.

Indonesia kini hanya menyisakan dua wakil di semifinal Denmark Open 2021, yakni Tommy Sugiarto dari tunggal putra dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dari ganda campuran.

Tommy melaju ke empat besar setelah dinyatakan menang atas pebulu tangkis India Sameer Verma di perempat final.

Pada set pertama Tommy menang 21-17, tapi di set kedua Verma mundur.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Hajar Nepal, Modal Berharga Jelang Lawan Australia

Anak legenda bulu tangkis Indonesia Icuk Sugiarto itu akan meladeni nomor 1 dunia Kento Momota dari Jepang di semifinal.

Momota menyingkirkan Jonatan Christie dengan cara yang tak sempurna.

Setelah Momota menang 21-16 di set pertama, Jonatan mundur saat tertinggal 0-15 di set kedua.

Sedangkan Praveen/Melati menang 16-21, 21-18, dan 21-17 atas pasangan China Feng Yanzhe/Du Yue di perempat final.

Praveen/Melati akan menghadapi unggulan kedua dari Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai di semifinal hari ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P