Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dipermainkan Klub Malaysia, Saddil Ramdani Minta Dibantu agar Bisa Pulang ke Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 2 November 2021 | 15:21 WIB
Saddil Ramdani saat melawan Kedah DA dalam laga pekan ke-13 Liga Super Malaysia di Stadion Likas, Sabtu (8/5/2021). (TWITTER.COM/MFL_MY)

Selain itu, ia juga ingin mencari klub baru di luar negeri setelah kontraknya di Sabah FA berakhir.

"Kalau saya yang harus bayar, berat juga karena jumlahnya tidak sedikit. Jadi, saya harap ada solusi. Jadi, mohon bantu saya pulang ke Indonesia."

"Saya ingin pulang dan berobat. Kalau sudah sembuh, saya siap membela timnas di Piala AFF."

 Baca Juga: Bakal Dibawa Shin Tae-yong ke Piala AFF, Pemain Timnas U-23 Indonesia Diminta Benahi Dua Hal

"Lalu, saya juga ingin bersiap untuk mencari klub baru. Saya masih ingin bermain luar negeri lagi," ungkap Saddil.

Lebih lanjut, Saddil juga mengucapkan terima kasih pada Kurniawan Dwi Yulianto yang telah membantunya mencari solusi dari masalah ini.

Mantan pelatihnya di Sabah FA itu memberi banyak saran kepadanya, termasuk mencari jalan keluar secara baik-baik dengan pihak Pahang FA.

"Coach Kurniawan yang bantu saya, tapi ini kan kalau tidak dibayar saya tidak bisa keluar," tuturnya.

"Jadi, saya berharap Pahang FA segera membayarnya," ucap Saddil menambahkan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Saddil Ramdani: Bantu Saya Pulang ke Indonesia

Baca Juga: Malaysia Disebut Bisa Kalahkan Thailand dan Sulitkan Vietnam di Piala AFF 2020 jika Lakukan Ini

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P