Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pasangan ganda putra andalan Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, akhirnya menuntaskan puasa gelar individunya.
Keberhasilan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya tersebut didapat setelah menaklukkan kompatriotnya sendiri, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dalam final Hylo Open 2021.
Laga bertajuk "All Indonesian Final" tersebut digelar pada Minggu (7/11/2021) malam WIB di Saarlandhalle, Saarbruecken, Jerman.
Leo/Daniel lolos ke final setelah menekuk kompatriotnya sesama pasangan muda Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan.
Sedangkan Marcus/Kevin lolos setelah menyingkirkan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren.
Pada laga final, Marcus/Kevin menjadi juara Hylo Open 2021 setelah mengalahkan Leo/Daniel dalam dua gim langsung dengan skor 21-14, 21-19.
Baca Juga: Alami Kasus Serupa Jonatan Christie, Lee Zii Jia Gagal Rajai Hylo Open 2021
Dengan menjuarai Hylo Open 2021, Marcus/Kevin akhirnya menyudahi puasa gelar individunya selama hampir 2 tahun atau lebih tepatnya 22 bulan.
Sebelumnya, pasangan berjuluk The Minions itu terakhir kali meraih gelar individu adalah pada Januari 2020.